Merasa Lebih Komplet, Lucy Bronze Target Inggris Pertahankan Gelar Euro Wanita

5 April 2024 15:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bek Inggris, Lucy Bronze, merayakana gol ke gawang Norwegia. Foto: AFP/Damian Meyer
zoom-in-whitePerbesar
Bek Inggris, Lucy Bronze, merayakana gol ke gawang Norwegia. Foto: AFP/Damian Meyer
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Inggris kini siap menatap babak kualifikasi Euro Wanita 2025. Pasukan Sarina Wiegman tergabung di Grup B, yang merupakan grup terberat, bersama Prancis, Swedia, dan Republik Irlandia. Kualifikasi ini akan menggelar enam matchday mulai April hingga pertengahan Juli mendatang.
ADVERTISEMENT
Jelang kualifikasi, bek Inggris, Lucy Bronze, memasang target tinggi bersama timnya di Euro 2025 nanti. Ia ingin Lionesses mampu mempertahankan gelar yang pernah mereka raih pada edisi sebelumnya di 2022 lalu.
Ambisinya meninggi, ia ingin rekan-rekannya kali ini menjadi tim Inggris pertama yang memenangkan trofi turnamen besar secara berturut-turut. Untuk memenuhi hal tersebut, tentu mereka harus bisa membawa pulang lagi piala Euro 2025 nanti.
Sebelum mencapai target tinggi tersebut, tentu hal yang harus mereka capai pertama kali adalah lolos babak kualifikasi. “Jelas kami ingin lolos ke Euro, dan itulah tujuan musim ini. Tetapi, tujuan jangka panjangnya jelas adalah memenangkan turnamen ini,” tutur penggawa Barcelona itu dikutip dari The Guardian.
Selebrasi pemain Timnas Wanita Inggris usaimencetak gol ke gawang Timnas Wanita Australia pada pertandingan semifinal Piala Dunia Wanita 2023 di Stadion Australia, Sydney, Australia, Rabu (16/8/2023). Foto: Amanda Perobelli/REUTERS
Lucy Bronze yakin target tinggi yang dipasangnya bukan hanya bualan semata. Sebab, Inggris sudah melewati beragam rintangan berat selama dua tahun ini. Pasca memenangi Euro 2022, mereka mampu lolos ke final Piala Dunia Wanita, tapi sayangnya mereka tak bisa tembus ke semifinal Nations League sekaligus harus kehilangan tiket Olimpiade Paris 2024.
ADVERTISEMENT
Menurut Bronze, rentetan kesuksesan dan kegagalan itu jadi modal yang sangat berharga, ia yakin Inggris lebih tanggung menatap Euro 2025 mendatang.
“Kami mungkin memiliki lebih banyak pengalaman dibandingkan Euro (2022), dan itu merupakan hal yang aneh untuk dikatakan. Kami tahu cara untuk menang dan kami juga punya standar di Inggris untuk saat ini, bahwa kami mencapai final, kami ingin memenangkan trofi, dan semua pemain yang lolos merasakan hal itu, kemudian mereka meningkatkan levelnya untuk meraih hal itu,” kata Bronze.
Pelatih Timnas Wanita Inggris, Sarina Wiegman. Foto: Oli Scarff/AFP
Senada dengan Lucy Bronze, juru taktik Inggris, Sarina Wiegman juga menarget Inggris mampu lolos dari babak kualifikasi, minimal harus finis di posisi dua grup. Jika tidak, mereka harus melakoni babak play off dan itu jelas bakal membuat Lionesses harus bermain lebih banyak.
ADVERTISEMENT
Daripada harus susah payah di babak play off, Wiegman lebih baik memaksimalkan babak kualifikasi agar langsung lolos ke Euro 2025. Lalu, kalender FIFA Matchday di musim panas bisa mereka manfaatkan untuk menggelar pertandingan persahabatan.
“Anda ingin memenangkan setiap pertandingan tetapi (dengan pertandingan persahabatan) Anda juga bisa mencoba hal-hal baru. Tapi itu semua tergantung pada apa yang akan kami lakukan minggu ini dan pada bulan Juni dan Juli,” tutur pelatih asal Belanda tersebut.
Leah Williamson. Foto: Ben Stansall / AFP

Leah Williamson Comeback ke Lionesses

Sarina Wiegman kini bisa bernapas lega karena salah satu pemain andalannya bakal comeback ke skuad Lionesses. Ia adalah Leah Williamson. Setelah alami cedera ACL dan absen hampir setahun dari timnas, Williamson dipastikan bakal bisa memperkuat Inggris di kualifikasi Euro nanti.
ADVERTISEMENT
Wiegman juga bilang kalau bek Arsenal itu dalam kondisi bugar dan telah melakoni latihan bersama rekan-rekannya pada Kamis (4/4) kemarin. Kehadiran Leah Williamson diharapkan bisa membuat lini pertahanan Inggris makin solid.
“Leah adalah kapten tim kami, itu tidak akan berubah, tapi kami ingin melalui sesi latihan ini dan melihat keputusan akhir apa yang kami ambil besok. Jika dia bermain, dialah kaptennya,” pungkas Wiegman.
Di bulan April ini, Lucy Bronze cs akan melakoni dua partai di babak kualifikasi. Pada Jumat (5/4), mereka akan menjamu Swedia, empat hari berselan Inggris terbang ke Dublin, Irlandia untuk menghadapi Republik Irlandia.