Piala Dunia 2022: Kala Teman Berubah Menjadi Rival

2 April 2022 16:34 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Trofi Piala Dunia Foto: Mohamed el-Shahed / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Trofi Piala Dunia Foto: Mohamed el-Shahed / AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sekitar tujuh bulan lagi, Piala Dunia 2022 akan berlangsung di Qatar. Terdapat 32 negara yang akan berkontestasi memperebutkan status sebagai penguasa dunia.
ADVERTISEMENT
FIFA sendiri sebagai induk sepak bola dunia telah melakukan pengundian fase grup Piala Dunia 2022. Drawing digelar di Doha Exhibition & Conference Centre, Qatar, Jumat (1/4) malam WIB.
Hasilnya, terdapat beberapa sosok pemain yang sejenak harus menanggalkan tali pertemanannya di klub menjadi sosok rival. Lantas, siapa sajakah? Simak ulasan berikut ini dengan data dikutip dari Bleacher Report Football.

Mason Mount & Christian Pulisic

Pemain Liverpool Virgil van Dijk beraksi dengan Mason Mount Chelsea dan Christian Pulisic di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (27/2/2022). Foto: Action Images via Reuters/John Sibley
Mason Mount dan Christian Pulisic merupakan sosok andalan di skuad Chelsea. Berkat kerja sama keduanya, The Blues berhasil meraih sejumlah trofi bergengsi, termasuk Liga Champions 2020/21.
Namun, pada Piala Dunia 2022, keduanya akan dipertemukan sebagai rival. Ya, Inggris (negara Mount) dan Amerika Serikat (negara Pulisic) akan saling bersua di fase grup. Keduanya tergabung di Grup B. Laga antara Inggris dan Amerika Serikat sendiri akan tersaji pada 25 November.
ADVERTISEMENT

Sadio Mane & Virgil van Dijk

Kondisi usai Van Dijk cetak gol Foto: REUTERS/Phil Noble
Sadio Mane dan Virgil van Dijk bisa dibilang merupakan dua aktor kunci kesuksesan Liverpool dalam beberapa musim terakhir. Berkat mereka, The Reds berhasil melepas dahaga juara Liga Inggris di musim 2019/20.
Di gelaran Piala Dunia 2022 nantinya, pertemanan mereka yang terjalin di klub sejenak harus dilupakan. Pasalnya, Mane bersama Senegal akan bersua Belanda yang merupakan negara Van Dijk. Senegal dan Belanda tergabung di Grup A dan laga kedua tim akan berlangsung pada 21 November.

Cristiano Ronaldo & Edinson Cavani

Selebrasi pemain Manchester United Cristiano Ronaldo usai mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris. Foto: Phil Noble/REUTERS
Duel sengit akan tersaji di Grup C Piala Dunia 2022, di mana Portugal akan beradu kekuatan dengan Uruguay.
Diyakini, laga tersebut terasa emosional bagi dua sosok striker kedua tim, yakni Cristiano Ronaldo dan Edinson Cavani. Status mereka sebagai rekan satu klub di Manchester United bakal berubah menjadi rival.
ADVERTISEMENT

Rodri & Ilkay Guendogan

Ilkay Guendogan. Foto: Andrew Yates/REUTERS
Berikutnya terdapat duo gelandang Manchester City yang akan saling berhadapan di fase grup Piala Dunia 2022, yakni Rodri dan Ilkay Guendogan.
Rodri bersama Spanyol akan meladeni kekuatan Jerman dengan sosok Guendogan di dalamnya. Duel kedua negara yang tergabung di Grup E ini akan dihelat pada 27 November.

Hugo Lloris & Pierre-Emile Hojbjerg

Kiper Tottenham Hotspur Hugo Lloris merayakan gol ketiga mereka sebelum dianulir menyusul tinjauan VAR di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Sabtu (19/2/2022). Foto: Russell Cheyne/REUTERS
Tak ketinggalan, Tottenham Hotspur juga memiliki wakil yang akan saling berhadapan di fase grup Piala Dunia 2022, yaitu sang kiper, Hugo Lloris dan sang gelandang, Pierre-Emile Hojbjerg.
Lloris yang merupakan kiper inti Timnas Prancis akan beradu tangguh dengan Hojbjerg yang memperkuat panji Timnas Denmark di Grup D. Les Bleus akan bersua Denmark pada 26 November
ADVERTISEMENT

Luka Modric & Thibaut Courtois

Pemain Real Madrid Luka Modric merayakan gol pertama mereka ke gawang Athletic Bilbao di King Fahd International Stadium, Riyadh, Saudia Arabia, Minggu (16/1). Foto: Ahmed Yosri/REUTERS
Luka Modric dan Thibaut Courtois sejenak harus melupakan tali pertemanan mereka saat mengikuti ajang Piala Dunia 2022.
Pasalnya, duo penggawa Real Madrid ini akan saling beradu kekuatan di fase grup. Modric dengan Kroasia akan bersua Belgia, di mana Courtois berada di dalamnya sebagai kiper utama. Kedua negara yang tergabung di Grup F ini akan beradu duel pada 1 Desember.

Ter Stegen & Sergio Busquets

Marc-Andre ter Stegen melakukan penyelamatan di laga El Calsico. Foto: REUTERS/Susana Vera
Rival Real Madrid di Liga Spanyol, Barcelona, juga memiliki wakil yang akan saling berhadapan di fase grup Piala Dunia 2022, yakni Marc-Andre Ter Stegen dan Sergio Busquets.
Ter Stegen yang merupakan kiper pelapis Timnas Jerman akan bertemu Busquets yang membela Timnas Spanyol.
ADVERTISEMENT

Arthur Melo & Dusan Vlahovic

Pemain Juventus Dusan Vlahovic berebut bola dengan pemain Villarreal pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Allianz Stadium, Turin, Italia. Foto: Massimo Pinca/REUTERS
Dari klub Italia, terdapat Juventus dengan dua pemainnya, yakni Arthur Melo dan Dusan Vlahovic. Keduanya dipertemukan di Grup G Piala Dunia 2022.
Melo adalah bagian skuad Timnas Brasil. Ia akan beradu tangguh dengan Vlahovic yang menjadi tumpuan lini depan Serbia. Laga antara Selecao dan Serbia akan berlangsung pada 24 November.

Joao Felix & Luis Suarez

Bek Barcelona Gerard Pique (tengah) ditantang oleh pemain Uruguay Atletico Madrid Luis Suarez (kiri) dan Joao Felix. Foto: Josep Lago/AFP
Rivalitas Portugal dan Uruguay di Piala Dunia 2022, tak hanya jadi milik Manchester United dengan Ronaldo dan Cavani, melainkan terdapat pula duo lini depan Atletico Madrid, yakni Joao Felix dan Luis Suarez.
Felix bersama Timnas Portugal akan menantang La Celeste dengan Suarez sebagai ujung tombak. Keduanya akan saling berhadapan pada 28 November.
ADVERTISEMENT

Gabriel Martinelli & Granit Xhaka

Granit Xhaka, pemain Arsenal. Foto: Mike Egerton/Pool via REUTERS
Terakhir terdapat duo penggawa Arsenal, yakni Gabriel Martinelli dan Granit Xhaka. Martinelli dan Xhaka akan saling berhadapan usai negara keduanya tergabung di grup yang sama, yaitu Grup G.
Martinelli yang merupakan wonderkid Timnas Brasil akan bersua Xhaka yang notabene jenderal lapangan tengah Timnas Swiss. Laga kedua negara tersebut akan tersaji pada 28 November.