Justin Hubner Resmi Tak Dilepas Cerezo Osaka untuk Bela Timnas U-23 vs Guinea

8 Mei 2024 21:30 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner (kanan). Foto: PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner (kanan). Foto: PSSI
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Justin Hubner dipastikan tak bisa membela Timnas U-23 Indonesia saat melawan Guinea di playoff Olimpiade. Laga Timnas U-23 vs Guinea akan digelar Kamis (9/5) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Presiden Cerezo Osaka, Hiroaki Morishima, menyebut pihaknya telah menolak permintaan PSSI untuk menggunakan jasa Hubner. Morishima beralasan banyaknya cedera membuat Cerezo Osaka tak bisa melepas Hubner.
“Saya sudah menerima permintaan dari PSSI untuk Hubner. Namun, saya secara resmi menolak permintaan tersebut,” ucap Morishima dikutip Nikan Sports.
“Banyak pemain kami yang cedera dan Hubner sedang bersiap untuk pertandingan melawan Kobe pada 11 Mei mendatang,” tambahnya.
Justin Hubner kala membela Cerezo Osaka di Liga Utama Jepang (J1 League) pada April 2024. Foto: Dok. Cerezo Osaka
Sebelumnya, Asisten pelatih Timnas U-23, Nova Arianto, mengatakan bahwa Justin Hubner dan Elkan Baggott belum bergabung ke skuad Timnas U-23 di Prancis. Kedua pemain tersebut sebelumnya sudah mendapatkan panggilan untuk bergabung ke skuad 'Garuda Muda'.

Jadwal Timnas U-23 vs Guinea

Timnas U-23 akan melawan Guinea pada Kamis (9/5) besok pukul 20:00 WIB. Pertandingan ini akan digelar di Stade Pierre Pibarot, Prancis.
ADVERTISEMENT