Joshua Kimmich Usai Bobol Gawang Dortmund: Gol Terbaik Sepanjang Karier Saya

27 Mei 2020 5:01 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Joshua Kimmich mengadang pemain Borussia Dortmund. Foto: Federico Gambarini/Pool via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Joshua Kimmich mengadang pemain Borussia Dortmund. Foto: Federico Gambarini/Pool via REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Joshua Kimmich muncul sebagai pahlawan Bayern Muenchen saat bertandang ke markas Borussia Dortmund pada pekan ke-27 Bundesliga 2019/20, Selasa (26/5/2020). Kimmich menjadi penentu kemenangan Die Rotten lewat gol semata wayangnya di menit 43.
ADVERTISEMENT
Proses terciptanya gol pemain asal Jerman itu pun spektakuler. Kimmich yang mendapat bola liar, langsung melepas tendangan lob dari luar kotak penalti. Bola tak bisa dijangkau oleh Roman Buerki yang keluar dari posisinya.
Pergerakan Buerki yang kerap keluar dari sarangnya ternyata sudah diperhatikan Kimmich sejak awal pertandingan. Ketika kiper asal Swiss itu lengah dan terlalu jauh maju, Kimmich pun tak melewatkan kesempatan untuk menyarangkan gol.
Kimmich menyebut torehan ini sebagai gol terbaik sepanjang kariernya. Selain proses yang ciamik, gol kemenangan itu membuat Bayern memperbesar peluang meraih gelar juara Bundesliga musim ini.
"Itu adalah keputusan saya yang relatif spontan. Saya tidak benar-benar melihat posisi kiper, tapi kami sudah membahas sebelum pertandingan bahwa Buerki sering keluar dari sarangnya," kata Kimmich usai pertandingan dilansir situs resmi Bayern.
ADVERTISEMENT
"Gol di laga tadi sudah past menjadi salah satu gol terbaik sepanjang karier saya dan yang lebih penting, gol itu menjadi sangat krusial di laga ini," jelas pemain berusia 25 tahun tersebut.
Joshua Kimmich tos dengan Manuel Neuer usai mengalahkan Borussia Dortmund. Foto: Federico Gambarini/Pool via REUTERS
Bukan cuma gol yang bikin penampilan Kimmich patut diacungi dua jempol. Kimmich tercatat melakukan 2 intersep dan 3 sapuan dengan akurasi operan 89%. Dia juga menjadi pemain Bayern paling banyak menyentuh bola (104) dan punya jarak jelajah tertinggi (13,7 kilometer).
Atas kemenangan ini, Bayern kukuh di puncak klasemen sementara dengan koleksi 64 poin. Skuat besutan Hansi Flick itu unggul tujuh angka dari Dortmund di posisi kedua dengan sisa enam pertandingan.
===
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk, bantu donasi atasi dampak corona!
ADVERTISEMENT