Alasan di Balik Pemilihan Stadion Jakabaring untuk Venue Piala Dunia U-20

3 Juli 2020 18:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto udara Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Sumatera Selatan. Foto: Antara/Nova Wahyudi
zoom-in-whitePerbesar
Foto udara Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Sumatera Selatan. Foto: Antara/Nova Wahyudi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Stadion Jakabaring jadi kandidat kuat sebagai venue Piala Dunia U-20 2021. Hal ini dikonfirmasi oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
ADVERTISEMENT
''Pemilihan Stadion Jakabaring karena sudah pernah menggelar event internasional dan representatif dengan fasilitas-fasilitasnya,'' kata Iriawan di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (3/7).
''Lalu untuk transportasi juga di sana strategis. Dan paling penting, pemerintah kotanya juga mendukung dengan serius. Tapi perlu dicatat, bukan berarti pemerintah kota lain enggak serius, lho, ya,'' lanjutnya.
Ketua PSSI terpilih Mochamad Iriawan alias Iwan Bule. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Stadion Jakabaring yang terletak di Palembang, Sumatera Selatan, itu, memang sudah lulus uji kelayakan. pada 2018 lalu, stadion tersebut pernah menggelar event Asian Games untuk pertandingan sepak bola wanita.
Bicara transportasi, jarak antara Bandar Udara Sultan Mahmud Badaruddin dengan lokasi dapat ditempuh dengan waktu 55 menit menggunakan kereta. Begitu pula terkait dengan penginapan dan lapangan latihan, yang jarak antar satu lokasi ke lokasi lain dapat ditempuh menggunakan transportasi darat dengan mudah.
ADVERTISEMENT
PSSI sebelumnya menetapkan Stadion Jakabaring sebagai kandidat bersama Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion I Wayan Dipta (Bali).
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.