3 Pemain Indonesia Diborong Klub Bosnia Herzegovina

9 Februari 2022 10:45 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ronal Setmot, Naufal Khairullah Alif Winarno dan Nur Yufa resmi diperkenalkan FK Borac Kozarska Dubica. Foto: Instagram/@fkborac1936
zoom-in-whitePerbesar
Ronal Setmot, Naufal Khairullah Alif Winarno dan Nur Yufa resmi diperkenalkan FK Borac Kozarska Dubica. Foto: Instagram/@fkborac1936
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tiga pemain Indonesia resmi direkrut sebagai pemain anyar klub Bosnia Herzegovina, FK Borac Kozarska Dubica. Mereka adalah Naufal Khairullah Alif Winarno, Ronal Setmot, dan Nur Yufa.
ADVERTISEMENT
Kabar ini diumumkan pihak klub pada Rabu (9/2) dini hari WIB. FK Borac Kozarska Dubica memperkenalkan tiga pemain Indonesia lewat akun sosial media resmi mereka.
''Hari ini kami menerima 3 pemain baru dari Indonesia untuk musim 2021/22. Mereka adalah Naufal Khairullah Alif Winarno, Ronal Setmot dan Nur Yufa. Selamat datang di klub Borac Kozarska Dubica,'' tulis keterangan resmi klub.
FK Borac Kozarska Dubica adalah tim yang berkompetisi di divisi 2 Liga Bosnia Herzegovina atau First League of the Republika Srpska. Mereka adalah tim yang berbasis di Kota Kozarska Dubica.
Ketiga pemain tersebut terdengar cukup asing di telinga pecinta sepak bola Indonesia. Ronal Setmot pernah bermain untuk Persidafon Dafosoro dan Mitra Kukar. Sementara, Nur Yufa pernah bermain untuk tim Bosnia Herzegovina lain, yakni Zeljesnicar Banja Luka.
ADVERTISEMENT