Rusun Belum Siap, Cuma 6.000 PNS yang Akan Pindah ke IKN Tahap Awal

20 Februari 2024 14:15 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
MenPANRB Abdullah Azwar Anas menjadi pembicara dalam sesi talkshow Rakornas Pelaksanaan Anggaran 2023 yang diadakan di Kementerian Keuangan, Rabu (17/5/2023). Foto: KemenPANRB
zoom-in-whitePerbesar
MenPANRB Abdullah Azwar Anas menjadi pembicara dalam sesi talkshow Rakornas Pelaksanaan Anggaran 2023 yang diadakan di Kementerian Keuangan, Rabu (17/5/2023). Foto: KemenPANRB
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas menjelaskan di tahap pertama akan dilakukan pemindahan pada 6.000 aparatur sipil negara (ASN) atau PNS ke IKN. Jumlah ini lebih sedikit dari rencana awal 11.916 ASN yang akan dipindah.
ADVERTISEMENT
"Totalnya tadinya yang pindah 11.916, tetapi karena bangunan di sana yang siap 6.000 maka nanti 6.000 dulu yang akan pindah," kata Azwar Anas saat hadir online di Raker Kementerian Perdagangan 2024, Selasa (20/2).
Azwar memaparkan, sebanyak 47 tower hunian ASN, TNI dan Polri yang ditargetkan selesai 2024 ini. Satu tower sendiri terdiri dari 60 unit rumah dengan luas 98 meter persegi.
Sebanyak 47 tower itu terdiri dari 29 tower untuk ASN, dan 18 tower untuk TNI dan Polri. Sehingga totalnya ada 2.820 unit rumah, terdiri dari 1.740 unit untuk ASN, dan 1.080 unit untuk ASN dan Polri.
Khusus pembangunan tower untuk ASN, pemerintah menargetkan sebanyak 8 tower dengan jumlah 480 unit selesai pada Juli 2024. Kemudian Agustus selesai 14 tower dengan jumlah 840 unit. Terakhir, sisanya 7 tower dengan 420 unit ditarget selesai di November.
ADVERTISEMENT
"Tadinya akan pindah di Juli, tapi kemarin atas arahan dari Mensesneg, karena tempat itu sebagian masih akan dipakai untuk upacara, maka nanti akan pindah setelah Agustus," kata Azwar Anas.
Azwar Anas menjelaskan, untuk eselon I yang sudah berkeluarga dapat tinggal di satu unit rumah di tower rusun ASN tersebut. Pemindahan ASN ke IKN juga dilakukan menyesuaikan dengan proses pembangunan rusun di sana.
"Total yang akan pindah eselon I sudah disiapkan tempat suami istri di tempat itu. Sambil menunggu tower yang jadi, sebagian nanti teman-teman bisa share sharing sambil nanti kita punya 3 tahap jangka pendek, menengah dan jangka panjang," pungkasnya.
Replika rumah di Rusun untuk ASN-Hankam di IKN Nusantara. Foto: Akbar Maulana/kumparan
Prioritas 1 ada 179 eselon I yang akan pindah di 38 K/L termasuk di kemendag. Kemudian prioritas 2 ada 91 eselon 1 di 29 K/L dan prioritas 3 378 eselon I di 59 K/l. Nama2 di kemendag juga sudah ada.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Negara (IKN), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyebut, pembangunan 12 tower rumah susun (Rusun) ASN dan Hankam telah mencapai lebih dari 30 persen.
"Sudah di atas 30 persen," ujar Ketua Satgas (Kasatgas) Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Sumadilaga dikutip Antara, Jumat (16/2).
Danis menambahkan, sebanyak 12 tower Rusun ASN seperti Rusun ASN 1 progres pembangunannya sudah mencapai 30,8 persen, kemudian Rusun ASN 4 sudah 34 persen, serta Rusun untuk Polri dan Badan Intelijen Negara (BIN) juga sudah 30 persen.
Dia mengatakan bahwa pembangunan 12 tower Rusun ASN di IKN tersebut masih berjalan sesuai target. "Masih sesuai target yakni Juni-Juli, karena pada Juli pemindahan ASN dimulai ke IKN," kata Danis.
ADVERTISEMENT