Mengenal Hapsoro Sukmonohadi, Suami Puan Maharani yang Cuan dari Bisnis Migas

5 Maret 2022 7:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
Seseorang menampilkan foto Hapsoro Sukmonohadi, suami Puan Maharani di layar laptop. Foto: kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Seseorang menampilkan foto Hapsoro Sukmonohadi, suami Puan Maharani di layar laptop. Foto: kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lonjakan harga minyak dunia yang menembus USD 100 per barel menguntungkan konglomerat yang berbisnis migas di Indonesia, salah satunya adalah Hapsoro Sukmonohadi yang merupakan suami Ketua DPR RI Puan Maharani.
ADVERTISEMENT
Happy Hapsoro, sapaan akrab Hapsoro Sukmonohadi, adalah putra seorang pengusaha properti Bambang Sukmonohadi. Ayah dari 2 anak ini sekarang tercatat sebagai pemegang saham terbesar PT Rukun Raharja Tbk (RAJA).
Ia menguasai 32,743 persen saham RAJA. Pada 24 Juni 2010 hingga Juni 2014, Happy Hapsoro duduk sebagai Komisaris Utama RAJA. Perusahaan ini bergerak di bidang investasi hulu migas, perdagangan gas, pembangunan infrastruktur gas, hingga pembangkit listrik.
Dalam laporan keuangan pada Kuartal III 2021, RAJA meraup laba bersih USD 105,74 ribu atau sekitar Rp 1,51 miliar (kurs dolar Rp 14.300) pada Kuartal III 2021. Sebelumnya pada periode yang sama di 2020, RAJA rugi bersih sebesar USD 259,98 ribu atau Rp 3,71 miliar.
ADVERTISEMENT
Instalasi pipa distribusi minyak mentah milik PT Pertamina Hulu Rokan di Duri Steam Flood (DSF) Field Duri, Blok Rokan, Bengkalis, Riau. Foto: ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Dikutip dari data RTI, harga saham RAJA saat ini berada di level Rp 210. Dibanding pada Desember 2021 lalu yang masih di kisaran Rp 180, harga saham RAJA mengalami penguatan.
Perusahaan suami Puan ini terlibat dalam pembangunan pipa minyak dari Lapangan Duri di Blok Rokan, Riau, ke tank farm di Dumai. Jaringan pipa baru tersebut dibangun melalui kerja sama operasi (KSO) PT Pertamina Gas (Pertagas) dengan RAJA.
Pembangunan jaringan pipa minyak tersebut menelan investasi USD 300 juta atau sekitar Rp 4,3 triliun. Dalam kerja sama operasi, Pertagas menanggung investasi sebesar 75 persen, sementara sisanya 25 persen didanai oleh RAJA.
Selain RAJA, Happy Hapsoro juga pernah duduk sebagai komisaris di PT Red Planet Indonesia Tbk hingga Agustus 2021 lalu. Red Planet adalah perusahaan yang bergerak di bidang perhotelan.
ADVERTISEMENT