KB Bukopin Dukung Pembangunan Perpustakaan Multikultural di Bekasi

7 Desember 2023 16:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para stakeholder yang hadir di pembukaan Perpustakaan Multikultural di Muktiwari. Foto: Dok. KB Bukopin
zoom-in-whitePerbesar
Para stakeholder yang hadir di pembukaan Perpustakaan Multikultural di Muktiwari. Foto: Dok. KB Bukopin
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bank KB Bukopin memberikan dukungan sepenuhnya untuk sektor pendidikan melalui pembangunan Perpustakaan Multikultural di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Serah Terima Gedung Perpustakaan dilakukan pada Kamis (7/12) di Kantor Desa Muktiwari, Kecamatan Cibitung, Kota Bekasi.
Dalam acara ini, turut hadir Bupati Bekasi Dr. H. Dani Ramadhan, MT, General Manager ESG Planning Department KB Kookmin Bank Mr. Yongbum Cho, Wakil Direktur Utama Bank KB Bukopin Robby Mondong, serta perwakilan Gugah Nurani Indonesia, dan perwakilan Bappeda Kabupaten Bekasi.
Untuk melakukan pembangunan, KB Bukopin bekerja sama dengan Gagah Nurani Indonesia dan KB Kookmin Bank yang merupakan saham pengendali KB Bukopin. Upaya ini ditujukan untuk mendukung literasi dan perkembangan masyarakat, khususnya di bidang pendidikan.
Pembangunan perpustakaan juga menjadi bentuk kontribusi KB Bukopin terhadap pemberdayaan masyarakat Indonesia yang diwujudkan dalam bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) alias Corporate Social Responsibility (CSR).
Perseroan mengacu pada poin Sustainable Development Goals, yang berfokus pada bidang prioritas pendidikan, sosial, dan lingkungan.
Direktur Utama Bank KB Bukopin, Tom (Woo Yeul) Lee mengatakan, KB Bukopin menyadari bahwa pendidikan merupakan salah satu kunci untuk meraih masa depan yang lebih baik.
Perpustakaan Multikultural Desa Muktiwari. Foto: Dok. KB Bukopin
Karenanya, KB Bukopin sangat senang dan bangga bisa menjadi bagian penting dari Pembangunan Perpustakaan Multikultural ini, yang diharapkan bisa menjadi sumber informasi yang konkret untuk anak-anak belajar dan mendapatkan ilmu sehingga bisa menggapai cita-cita.
“Selain itu, kolaborasi dalam membangun gedung sekolah ramah lingkungan ini juga sejalan dengan komitmen Bank KB Bukopin dalam mewujudkan ESG. Kami percaya bahwa investasi dalam pendidikan akan memberikan hasil jangka panjang yang signifikan untuk membentuk generasi emas di masa mendatang,” jelas Tom.
Gedung perpustakaan dibuat dengan konsep ramah lingkungan. Tidak hanya itu, KB Bukopin juga memberikan dukungan lain berupa pelatihan soft skills seperti penguatan kapasitas masyarakat Muktiwari terkait pengelolaan perpustakaan. Masyarakat sekitar, yaitu ibu dan anak, juga diberikan literasi keuangan.
Dengan adanya pembangunan perpustakaan ini, KB Bukopin yakin bisa memberikan kontribusi positif yang signifikan terhadap pertumbuhan berkelanjutan di Indonesia.
Hal ini sejalan dengan nilai-nilai KB Financial Group dan KB Kookmin Bank sebagai pemegang saham pengendali KB Bukopin. Tentunya upaya ini senantiasa mengedepankan prinsip ESG di seluruh layanannya.
Advertorial ini dibuat oleh kumparan Studio