Ketua AIPTLMI Harap Rakernas Jadi Momentum TLM Indonesia Bersaing secara Global

SEVIMA
Sentra Vidya Utama (Sevima) adalah Education Technology yang berdiri sejak tahun 2.004, dengan komunitas dan pengguna platform yang tersebar di lebih dari 1.000 kampus se-Indonesia. Bersama kita revolusi pendidikan tinggi, #RevolutionizeEducation!
Konten dari Pengguna
25 Oktober 2023 16:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari SEVIMA tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Asosiasi Institusi Pendidikan Tinggi Teknologi Laboratorium Medik Indonesia (AIPTLMI) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang berlangsung pada tanggal 26-28 Oktober 2023 di Surabaya. Tema yang diangkat pada Rakernas kali ini adalah "Transformasi Budaya Akademik Melalui Pengelolaan Pendidikan Tinggi Teknologi Laboratorium Medik Untuk Mewujudkan Sumber Daya Manusia Berdaya Saing Global."
ADVERTISEMENT
Ketua Umum AIP-TLMI Dr. Budi Santoso, M.Si.Med pada kesempatan ini akan dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara AIPTLMI dan dua perguruan tinggi ternama dari luar negeri, yaitu Management and Science University (MSU) Malaysia dan Mahidol University Thailand. Hal ini salah satu langkah nyata menuju kolaborasi internasional.
"Kami ingin kerjasama tidak hanya sebatas lahirnya MOU saja tetapi juga adanya impelemntasi. Karena kerjasama ini juga bagian dari impelemntasi MBKM," ucapnya.
Melalui Rakernas ini, AIPTLMI menggarisbawahi pentingnya transformasi budaya akademik dalam mengelola pendidikan tinggi teknologi laboratorium medik. Dengan kerjasama internasional yang kuat dan implementasi yang kokoh, AIPTLMI bersama dengan sejumlah institusi, pihaknya bertekad membawa pendidikan tinggi teknologi laboratorium medik di Indonesia ke tingkat yang lebih baik, mencetak sumber daya manusia yang unggul, dan memastikan bahwa Indonesia memiliki daya saing global dalam bidang ini.
ADVERTISEMENT
"TLM yang ada di luar negeri cukup maju dan kita ingin melihat perkembangannya yang kemudian diadopsi. Sehingga diharapkan lulusan TLM yang ada di Indonesia bisa bersaing di pasar luar negeri," tandasnya.
Ketua Panitia Rakernas AIPTLMI VIII, Suryanata Kesuma, ST., M.Si mengatakan saat ini sudah ada 130 peserta yang mendaftar untuk mengikuti acara. Namun pendaftaran masih dibuka hingga 26 Oktober 2023, sehingga diperkirakan jumlah peserta bisa bertambah.
"Acara akan menghadirkan para pemangku kebijakan dan pelaksana teknis, semua pemateri yang kami undang sangat kompeten di bidangnya, salah satunya Direktur Pembelajaran dan. Kemahasiswaan (Belmawa) Dr. Sri Suning Kusumawardani, S.T., M.T," kata Suryanata.
Acara yang berlangsung selama tiga hari ini bertempat di Hotel Grand Dafam Signature Surabaya. Diharapkan Rakernas AIPTLMI ini bisa menjadi ajang komunikasi dan silaturahmi antar perguruan tinggi Teknologi Laboratorium Medik yang ada di Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Melalui Rakernas ini bisa mengharmoninasi seluruh program studi TLM yang ada di Indonesia karena memang keberagaman yang ada. Selain itu menyelaraskan kompetensi lulusan TLM, sehingga kompetensi minimal terpenuhi dan semua lulusan memiliki kompetensi yang sama," ujarnya.