Warga Anambas, Kepri, Temukan Benda Mirip Rudal Bertulisan China

Konten Media Partner
21 Januari 2021 10:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Babinsa setempat saat melihat benda diduga drone bawah air bersama warga yang ditemukan di Anambas, Kepri. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Babinsa setempat saat melihat benda diduga drone bawah air bersama warga yang ditemukan di Anambas, Kepri. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Seorang warga dusun Mentalip, Desa Air Putih, Siantan Timur, Anambas menemukan benda asing mirip rudal yang diduga drone bawah air, Rabu (20/1).
ADVERTISEMENT
Benda berbentuk tabung dengan ukuran panjang sekitar 2 meter itu ditemukan oleh Warga Desa Air Putih, Ain (52), di Pantai Tanjung Musang. Ain mengaku, menemukan tabung berwarna biru tersebut mengapung saat akan menangkap ikan Napoleon di pantai tersebut sekira pukul 15.30 WIB.
Sementara ciri lain, benda asing tersebut berbahan alumunium, memiliki baling-baling tanpa sayap dan terdapat tulisan China.
"Saya baru pertama lihat ini, tak tau apa," ungkap Ain.
Setelah menemukan benda tersebut, Ain langsung kembali ke daratan dan memberitahukan kepada masyarakat setempat yang tidak jauh dari lokasi penemuan benda tersebut.
"Kemudian warga bergegas mendatangi lokasi penemuan dan mengamankan benda tersebut di rumah Amirusin (Warga Desa Air Putih)," jelasnya.
Tulisan yang terdapat pada benda diduga drone bawah air yang ditemukan di Anambas, Kepri. Foto: Istimewa
Warga setempat yang juga merasa asing kemudian melaporkan penemuan tersebut dan menyerahkan benda diduga drone itu ke pihak kepolisian. Selanjutnya diteruskan kepada Pangkalan TNI AL Tarempa untuk dilakukan pengecekan dan pengkajian lebih lanjut.
ADVERTISEMENT
Penemuan ini pun sempat menghebohkan warga setempat dan menjadi perhatian. Sejumlah warga yang penasaran pun turut ramai mendatangi rumah untuk melihat benda tersebut.