news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Stok Sembako di Karimun Dipastikan Tercukupi saat Nataru

Konten Media Partner
23 Desember 2020 10:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi sembako. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sembako. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Sekretaris Daerah Karimun M Firmansyah mengatakan, ketersediaan terhadap kebutuhan bahan pokok saat perayaan Natal dan Tahun Baru 2021 di Karimun, Kepulauan Riau, dipastikan akan dapat tercukupi.
ADVERTISEMENT
"Melalui Dinas Perindag, Koperasi, UMKM dan ESDM Kabupaten Karimun, bahwa kondisi pasokan sembako di Kabupaten Karimun aman, untuk kebutuhan pada saat perayaan Natal dan Tahun baru dipastikan tidak ada kekurangan," jelas Firmansyah saat memimpin rapat koordinasi persiapan Nataru, Selasa (23/12).
Namun begitu, untuk beberapa komoditas memang sedikit mengalami peningkatan harga di pasaran. Seperti halnya untuk harga cabai-cabaian yang mengalami kenaikan sejak sepekan terakhir.
"Salah satu yang mengalami kenaikan untuk harga cabai, saat ini harganya cukup mahal di pasaran," kata dia.
Sementara, untuk ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) juga tidak menemukan kendala yang berarti, sehingga akan tetap bisa memenuhi kebutuhan masyarakat pada saat Natal dan Tahun Baru.
Dia juga berpesan agar masyarakat tidak mengabaikan penerapan protokol kesehatan saat Nataru nanti. Apalagi kasus positif COVID-19 di Karimun mengalami tren peningkatan.
ADVERTISEMENT
"Kita minta juga masyarakat tetap utamakan protokol kesehatan, selalu gunakan masker, jaga jarak serta jauhi kerumunan," tuturnya.