Mendagri Tunjuk Bahtiar Jadi Pjs Gubernur Kepri

Konten Media Partner
25 September 2020 16:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum, Bahtiar, Kemendagri. Foto: Website Kemendagri
zoom-in-whitePerbesar
Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum, Bahtiar, Kemendagri. Foto: Website Kemendagri
ADVERTISEMENT
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tito Karnavian, resmi menunjuk Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum, Bahtiar, sebagai Penjabat sementara (Pjs) Gubernur Kepulauan Riau.
ADVERTISEMENT
Keputusan tersebut berdasarkan SK mendagri nomor 121.21-2911 tahun 2020 tentang penunjukkan Pjs Gubernur Kepri masa jabatan 26 September sampai 5 Desember 2020.
Dalam sambutannya, Tito menyampaikan, mulai besok Sabtu (26/9) memasuki awal tahapan proses Pilkada 2020 dengan masa kampanye dan puncaknya pada 9 Desember 2020 nanti.
"Sesuai aturan pejabat-pejabat yang ikut kontestasi pilkada ini harus digantikan, karena harus melaksanakan kampanye, sehingga harus cuti," kata Tito saat penyerahan SK Pjs di Ruang Rapat Shasana Bhakti Kantor Pusat Kemendagri RI, Jalan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (25/9).
Agar tidak terjadinya kekosongan, lanjut Tito, maka ditunjuklah Penjabat sementara agar roda pemerintahan tetap berjalan.
Apalagi, saat ini meomentum Pilkada ditengah pandemi COVID-19 yang penuh tantangan. Dimana, ada dua agenda yang harus ditegakkan .
ADVERTISEMENT
Pertama, mengawal pilkada serentak yang tentunya harus berjalan dengan aman lancar dan tertib sehingga akan menghasilkan pemimpin yang terbaik dan bisa membawa kebaikan bagi masyarakat dan daerahnya.
Agenda kedua yakni bagaimana agar pejabat yang baru ditetapkan ini harus bisa menjadi motor penggerak dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19.
"Untuk itu agar ini bisa berjalan baik, harus dilakukan koordonasi yang baik dengan semua pihak. Jangan sampai justru media penyebaran Covid 19," harapnya.
Mantan Kapolri ini juga menambahkan, para Pjs yang ditunjuk agar segera melakukan tugasnya di daerah masing. Selain itu, diminta agar dalam waktu dekat dapat melantik Pjs Bupati dan Walikota yang juga melaksanakan Pilkada.
"Saya meminta agar segera tetapkan Pjs Bupati dan Walikota, sehingga pemerintahan didaerah bisa berjalan baik dan tidak terhenti," pesannya. 
ADVERTISEMENT