Kasus COVID-19 Menurun, Belajar Tatap Muka di Kepri Dibuka Oktober 2021

Konten Media Partner
8 September 2021 15:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Siswa dan Siswi di Kepri. Foto: Ismail/kepripedia.com
zoom-in-whitePerbesar
Siswa dan Siswi di Kepri. Foto: Ismail/kepripedia.com
ADVERTISEMENT
Pemerintah Provinsi Kepulaun Riau berencana akan membuka sekolah tatap muka pada Oktober 2021 mendatang.
ADVERTISEMENT
Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, mengatakan jika melihat tren angka COVID-19 di wilayah yang sudah semakin menurun. Maka, pihaknya akan membuka pelaksanaan proses belajar tatap muka di sekolah.
"Insya Allah Oktober kita akan buka sekolah tatap muka," ujarnya, Rabu (8/9).
Namun demikian, pelaksanaan pembelajaran tatap muka nanti tetap akan menerapkan protokol kesehatan (prokes). Oleh karena itu, pihaknya akan membahas terlebih dahulu seluruh persiapan sebelum pelaksanaan proses belajar tatap muka dimulai.
"Makanya kita harus persiapkan dengan matang terlebih dahului. Waktu juga masih panjang," katanya.
Mantan Bupati Bintan 2 periode ini menambahkan, perbandingan antara jumlah kasus COVID-19 dengan jumlah tes yang dilakukan atau disebut positivity rate di Kepri sudah jauh menurun hingga pada angka 1,98 persen. Bahkan, tingkat kesembuhan di Kepri setiap harinya mengalami surplus dibandingkan dengan angka terkonfirmasi positif COVID-19.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan data Satgas Penanganan COVID-19 Kepri, per 7 September 2021 kasus terkonfirmasi positif bertambah 67 kasus dan pasien sembuh bertambah 125 orang. Sedangkan untuk totak kasus aktif saat ini sebanyak 680 orang.
"Memang sudah jauh menurun. Tapi, ini terus kita jaga, jangan sampai ada terjadi kenaikan kasus lagi kedepan," tutupnya.