news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

2 Tenaga Kesehatan Positif COVID-19, RSUP Kepri Tutup IGD dan ICU

Konten Media Partner
8 Agustus 2020 10:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
RSUP Raja Ahmad Tabib. Fpto: Ismail/kepripedia.com
zoom-in-whitePerbesar
RSUP Raja Ahmad Tabib. Fpto: Ismail/kepripedia.com
ADVERTISEMENT
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Tabib (RAT) menutup sementara layanan Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan Intensive Care Unit (ICU) mulai Sabtu (8/8). Penutupan pelayanan kesehatan tersebut disebabkan dua tenaga medis RSUP RAT terinfeksi virus COVID-19.
ADVERTISEMENT
"Benar, hal ini disebabkan ada 1 orang dokter IGD dan 1 Orang Perawat ICU terpapar COVID-19," ujar Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kepri, Tjetjep Yudiana, Sabtu (8/8).
Sementara itu, Kabag Informasi dan Pemasaran RSUD RAT, Santi, menyampaikan penutupan sementara pelayanan tersebut sebagai upaya untuk menjaga dan keselamatan pasien serta petugas dari penyebaran virus COVID-19.
"Mulai Sabtu (8/8) sampai ada pemberitahuan selanjutnya pelayanan IGD dan ICU ditutup sementara," ungkapnya.
Sebelumnya, Plt Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, mengumumkan dua tenaga medis di Kota Tanjungpinang dinyatakan positif COVID-19, Jumat (7/8) kemarin. Keduanya terinfeksi virus tersebut saat bertugas merawat salah pasien terkonfirmasi positif yang menjalani perawatan di RSUP RAT.