64 Kloter Embarkasi Jakarta Pondok Gede Sudah Tiba di Tanah Air

Media Center Haji
Kumpulan berita penyelenggaraan ibadah haji, khususnya hasil karya Tim Media Center Haji
Konten dari Pengguna
10 Oktober 2017 6:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Media Center Haji tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
64 Kloter Embarkasi Jakarta Pondok Gede Sudah Tiba di Tanah Air
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sekretaris PPIH Debarkasi Jakarta-Pondok Gede Sadirin beri keterangan pers usai sambut kedatangan kloter terakhir. (foto: InmasDKI)
ADVERTISEMENT
Jakarta (MCH) --- Operasional haji tahun 1438H/2017M telah berakhir. Sebanyak 64 kloter yang berangkat dari Embarkasi/Debarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) sudah kembali semua ke Tanah Air.
Sebagaimana tahun sebelumnya, Embarkasi/Debarkasi Jakarta-Pondok melayani jemaah dari tiga provinsi. Sebanyak 22 kloter jemaah asal DKI Jakarta, 24 kloter asal Banten, dan 18 Kloter asal Lampung.
“PPIH Debarkasi Jakarta pondok gede telah memberangkatkan 64 Kloter dengan total 24.836 jemaah haji,” ujar Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Tahun 2017 Sadirin di Jakarta, Jumat (06/10).
“Yang wafat di Arab Saudi ada 59 jemaah, terdiri dari 10 jemaah DKI Jakarta, 23 jemaah asal Banten, dan 26 jemaah asal Lampung,” lanjutnya.
Kloter 63 (JKG 63) menjadi rombongan terakhir yang mendarat di Bandara Soekarno Hatta pada Kamis (05/10) pukul 22:48 WIB. JKG 63 membawa 179 jemaah pria dan 203 jemaah wanita.
ADVERTISEMENT
Kedatangan Kloter terakhir ini disambut Sadirin di Aula Serbaguna 2 Asrama Pondok Gede. “Selamat datang kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi, Indonesia. Mudah - mudahan bisa menjaga ke mabruran Haji serta dapat meningkatkan Ibadah seperti selama di Tanah Suci,” harapnya.
Kepada jemaah, Sadirin berpesan agar tetap menjaga ketekunan dalam beribadah di Tanah Suci. Selaku Plt Kepala Kanwil Kemenag Provinsi DKI Jakarta, Sadirin mengucapkan terima kasih kepada jamaah dan seluruh Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 2017.
“Terima kasih kepada para jemaah yang sudah mengikuti arahan panitia dalam pemberangkatan dan pemulangan. Terima kasih disampaikan juga kepada seluruh Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 2017, pihak Kepolisian, Imigrasi Beacukai, Pihak Angkasa Pura yang telah bekerja sama dengan baik sehingga kegiatan Haji 2017, khususnya Debarkasi Pondok Gede, dapat berjalan dengan baik,” pungkasnya. (shera&fh)
ADVERTISEMENT
Sumber : https://kemenag.go.id/berita/read/505831/64-kloter-embarkasi-jakarta-pondok-gede-sudah-tiba-di-tanah-air