Darlas Mart, Depo Air Minum Pesantren dari UPZ Petrokimia Gresik & IZI Jatim

Inisiatif Zakat Indonesia IZI
Official IZI News - Mitranya Kumparan
Konten dari Pengguna
1 November 2023 14:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inisiatif Zakat Indonesia IZI tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Darlas Mart, Depo Air Minum Pesantren dari UPZ Petrokimia Gresik & IZI Jatim
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jawa Timur - Peresmian toko kelontong Darlas Mart dan depo air minum Darlas Water oleh UPZ BAZNAS Petrokimia Gresik bersama Inisiatif Zakat Indonesia Jawa Timur (IZI Jatim) untuk Pesantren Modern dan Tahfidz Darul Ikhlas, Gresik.
ADVERTISEMENT
Peresmian program pemberdayaan ekonomi sekaligus penyerahan bantuan seluruh aset dan barang untuk dijual, seperti sembako, ATK, Frozen food, ice cream, dan lain-lain. sedangkan untuk depo air diberikan 100 galon di Jalan Telaga Rambut No. 8, Purwodadi, Sidayu, Gresik, pada hari Jum'at 27 Oktober 2023.
Darlas Mart dan depo air minum Darlas Water menjadi sebuah awal kebangkitan ekonomi pesantren. Kedepannya usaha ini akan dikelola oleh pesantren dengan harapan dapat membantu menambah sumber operasional pesantren.
Pondok Pesantren Darul Ikhlas merupakan pesantren yang sedang memulai untuk berkembang dengan segala keterbatasan. Selama ini mereka hampir selalu minus setiap bulan untuk membiayai operasional pesantren.
Banyak yatim dan duafa yang dididik serta mukim di pesantren ini dengan biaya yang rendah bahkan gratis. Namun kondisi pesantren belum memiliki usaha dan donatur tetap. Pengasuh pondok pesantren Darul Ikhlas sangat bersyukur karena para donatur telah bersedia membantu dan memperhatikan kondisi pesantrennya.
ADVERTISEMENT
"Semoga semua yang dilakukan menjadi amal jariyah bagi semua donatur yang berkenan membantu pesantren kami, hanya ucapan terima kasih dan doa baik yang bisa kami sampaikan untuk donatur semuanya," doa Ustadzah Wiyyah.
Turut hadir Kepala Desa Setempat, Kastar, Bendahara UPZ BAZNAS Petrokimia Gresik, Nadhiful dan Kepala Perwakilan IZI Jatim, Helmy Bachtiar.
Kepala Desa cukup antusias dan mengapresiasi program ini serta mengatakan akan membantu mempromosika
n juga mengajak warga sekitar untuk belanja juga isi air di ponpes ini sebagai bentuk belanja sambil sedekah, agar pesantren mandiri mempunyai dana yang cukup untuk terus berkembang.
"Semoga usaha ini menjadi awal yang baik dan dapat dimanfaatkan sebagai lahan berlatih para santri serta harus ada dukungan dari warga dan juga wali murid. Setidaknya saling bahu membahu meramaikan untuk pesantren,” jelas Bendahara UPZ BAZNAS Petrokimia.
ADVERTISEMENT
Kepala Perwakilan IZI Jawa Timur juga menyampaikan bahwa IZI akan instensif membina dan mengawal proses usaha ini.