Profil ONIC SANZ, Sang Jungler Terbaik di Indonesia

Konten dari Pengguna
14 Maret 2022 17:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Profil ONIC SANZ (Sumber: MPL Indonesia)
zoom-in-whitePerbesar
Profil ONIC SANZ (Sumber: MPL Indonesia)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Profil ONIC SANZ merupakan salah satu pro player dengan role jungler terbaik yang ada di Indonesia. ONIC SANZ atau pemilik nama asli Gilang ini merupakan seorang pro player yang lahir di Makassar 22 Juli 2002. Jika ingin tahu profil lengkapnya, kamu harus simak artikel ini sampai habis.
ADVERTISEMENT
Pada usianya yang akan menginjak 20 tahun, permainan ONIC SANZ tak perlu diragukan lagi. Bersama ONIC Esports, SANZ berhasil meraih sederet prestasi membanggakan dalam ranah Mobile Legends. Salah satu prestasi terbaiknya adalah ketika menjuarai MPL ID Season 8 lalu.
Lantas, seperti apa sosok ONIC SANZ? Berikut ini adalah SANZ ONIC profile secara lengkap mulai dari nama hingga akun media sosialnya dan perjalanan karier di dunia eSport.

Profil ONIC SANZ

Perjalanan Karier ONIC SANZ

Pemain Mobile Legends ONIC Esports, ONIC Sanz (Foto: ONIC Esports)
Sebelum memulai kariernya dengan ONIC Esports, SANZ bergabung dengan Victim eSports dan berhasil membawa tim tersebut menjadi juara di MDL Season 1. Setelah bergabung dengan ONIC, SANZ menunjukkan kemampuannya hingga mampu mengantarkan ONIC mendapat gelar juara di Mytel International Championship.
ADVERTISEMENT
Meski saat itu ONIC SANZ tergolong masih baru bergabung dengan ONIC, tetapi dirinya bisa cepat beradaptasi dengan para pemain lainnya. Terutama dengan Drian, karena keduanya sama-sama hobi bermain dari siang hingga malam.
Sanz merupakan pro player MLBB muda yang memiliki jam terbang dan pengalaman tinggi dalam turnamen-turnamen berkelas di MLBB. Meskipun baru bergabung dengan ONIC, namun Sanz sudah mampu menunjukkan bahwa skill-nya tidak diragukan lagi.
Pada tim ONIC Esports, SANZ memegang posisi sebagai carry atau midlaner. Sebagai midlaner yang menjadi penyanding CW, membuat ONIC memiliki dua pro player yang mengemban tugas sebagai midlaner.
ONIC SANZ sangat diandalkan oleh ONIC Esport. Pada MPL ID Season 6, SANZ mencuri perhatian karena permainannya yang sangat apik. Lalu pada saat MPL ID Season 8, SANZ mampu mengantarkan ONIC Esport meraih gelar juara MPL ID.
ONIC SANZ. Foto: MPL Indonesia
Bukan hanya di pertandingan skala nasional, bahkan ia dan tim juga berhasil menjadi juara ONE Esport MPL Invitational 2021 setelah mengalahkan Blacklist International sang juara dunia dengan skor 3-1.
ADVERTISEMENT
Dengan skill serta kualitas yang dimilikinya, ONIC PH pernah mengatakan bahwa ia adalah salah satu Jungler terkuat dalam gelaran M3 World Championship bersanding dengan RRQ Alberttt.
Selain aktif bermain sebagai pro player, ONIC SANZ juga aktif mengisi kanal Youtube ONIC Esport. Sanz menghadirkan tutorial game play hero-hero carry di MLBB.
Selain itu, Sanz juga terhitung aktif menggunakan akun Instagram pribadinya untuk mengunggah berbagai epic moment dalam game play-nya. Itulah profil ONIC SANZ serta perjalanan kariernya sebagai pemain eSport.
(ANH)