Hasil Tes CPNS 2021 Tahap 2 Segera Diumumkan, Begini Cara Ceknya

Info CPNS
Menyajikan informasi terkini dan teraktual seputar Calon Aparatur Sipil Negara (CPNS) yang meliputi jadwal, tes, contoh soal hingga pengumuman.
Konten dari Pengguna
10 November 2021 8:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info CPNS tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pengumuman hasil tes CPNS 2021. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pengumuman hasil tes CPNS 2021. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Rangkaian seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 kini memasuki rekonsiliasi tahap 2 nilai SKD. Hasil SKD pun akan segera diumumkan pada 13-14 November mendatang.
ADVERTISEMENT
Nantinya, ada 330 instansi yang akan mengumumkan hasil tes CPNS 2021 tersebut. Hal ini disampaikan Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui Instagram resminya.
“Rangkaian #SeleksiCASN2021 kini memasuki rekonsiliasi tahap II nilai SKD CPNS & Seleksi Kompetensi PPPK Non-Guru yg akan berlangsung mulai Kamis s.d Jumat (04-06/11/2021). Untuk tahap II, ada 330 Instansi Pusat dan Instansi Daerah yg mengikuti validasi nilai secara daring dan luring,” tulis keterangan pada posting-an tersebut.
Lantas, bagaimana cara cek hasil tes CPNS 2021 tahap 2? Simak langkah-langkahnya berikut ini.

Jadwal Tes CPNS 2021 Tahap 2

Peserta mengikuti tes Standar Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2021 di BKN, Jakarta, Kamis (2/9). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Setelah hasil SKD diumumkan, tahap selanjutnya adalah Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Berikut jadwal tes CPNS 2021 tahap 2 selengkapnya.
ADVERTISEMENT
Hasil SKD dan SKB CPNS 2021 akan diakumulasi untuk menentukan kelulusan peserta. Pengumuman hasil integrasi tersebut akan disampaikan pada 3-4 Januari 2022.
Peserta yang merasa keberatan dengan hasilnya dapat menyanggah nilai yang diperoleh pada masa sanggah yang dijadwalkan pada 5-8 Januari 2022 mendatang.
Sementara itu, tahap seleksi CPNS dan PPPK Non Guru 2021 resmi berakhir pada 1-28 Februari 2022 setelah usul penetapan NIP/NI PPPK selesai dilaksanakan.
(ADS)