Paket Xtra Combo XL untuk Apa Saja? Ini Jenis dan Kegunaannya

Konten dari Pengguna
20 Juni 2022 17:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Logo XL Axiata. Foto: Bianda Ludwianto/Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Logo XL Axiata. Foto: Bianda Ludwianto/Kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tak sedikit pengguna XL yang bertanya mengenai paket Xtra Combo XL untuk apa saja. Sebab, paket tersebut merupakan salah satu jenis paket yang banyak digunakan. Menurut informasi resmi di laman XL Axiata, paket Xtra Combo merupakan paket Internet 24 jam dan telepon ke semua operator.
ADVERTISEMENT
Melalui paket ini pula, pengguna bisa menikmati layanan streaming YouTube tanpa kuota. Cara aktivasinya yang mudah menjadi salah satu alasan banyaknya pengguna yang membeli paket ini.

Paket Xtra Combo XL untuk Apa Saja?

Ilustrasi menggunakan paket Xtra Combo XL. Foto: Unsplash.com
Terdapat beberapa paket Xtra Combo XL yang dapat dipilih. Tentunya, jenis-jenis paket di bawah ini dapat memenuhi kebutuhan mengakses Internet sesuai keinginan setiap pengguna. Adapun rincian selengkapnya adalah sebagai berikut:

Paket Xtra Combo Plus

Paket ini menawarkan kuota Internet utama lebih besar, bonus kuota aplikasi, aplikasi produktivitas tanpa batas, telepon ke semua operator, sampai tambahan kuota lokal. Menurut laman resmi XL, kamu bisa memilih paket Xtra Combo Plus reguler dan VIP.
Untuk Xtra Combo Plus reguler, kamu akan mendapat kuota tanpa batas untuk aplikasi WhatsApp, Google Maps, Zoom, Google Meet, Google Hangout, Google Classroom, dan aplikasi maupun situs web edukasi. Jenis paket ini memiliki masa aktif selama 30 hari.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa memiliki harga paket mulai Rp59.000 dengan kuota utama sebesar 10 gigabita hingga Rp239.000d yang mempunyai kuota utama 72 gigabita. Paket tersebut belum belum termasuk tambahan kuota Internet lokal, bonus kuota aplikasi, dan paket telepon ke semua operator.
Sementara itu, paket Xtra Combo Plus VIP memungkinkan kamu mendapat kuota tanpa batas untuk aplikasi WhatsApp, Google Maps, Zoom, Google Meet, Google Hangout, Google Classroom, Microsoft Teams, Office 365, dan aplikasi serta situs web edukasi. Sama dengan paket Xtra Combo Plus reguler, jenis paket ini memiliki masa aktif selama 30 hari.
Untuk rentang harga, kamu bisa membeli paket Xtra Combo Plus VIP mulai dari Rp69.000 hingga Rp249.000.
Ilustrasi menggunakan bonus telepon melalui paket Xtra Combo XL. Foto: Unsplash.com

Paket Xtra Combo Flex

Jenis paket Xtra Combo Flex memungkinkan pengguna memilih bonus yang dikehendaki. Adapun pilihan bonus tersebut mencakup Xtra Kuota Utama hingga 12 gigabita, akses unlimited ke aplikasi favorit melalui fitur Xtra Unlimited Turbo atau gratis berlangganan konten Vidio Platinum selama 30 hari.
ADVERTISEMENT
Paket Xtra Combo Flex ini bisa didapatkan mulai harga Rp15.000 hingga Rp125.000.

Paket Xtra Combo Lite

Paket Xtra Combo Lite terdiri dari berbagai jenis. Adapun rinciannya adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Untuk mengaktifkan salah satu jenis paket Xtra Combo XL di atas, kamu bisa membelinya melalui aplikasi MyXL. Kamu dapat memilih paket yang tersedia lalu mengikuti petujuk pembayaran. Kemudian, kamu bisa menikmati paket Xtra Combo XL sesuai kebutuhan.
Itulah penjelasan mengenai jenis dan kegunaan paket Internet XL Xtra Combo. Semoga bermanfaat!
(ANM)