iOS 15 untuk iPhone Apa Saja? Ini Daftar dan Cara Updatenya

Konten dari Pengguna
17 Juli 2023 17:43 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi iOS 15 untuk iPhone apa saja? Foto: Unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi iOS 15 untuk iPhone apa saja? Foto: Unsplash.com.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Salah satu sistem iOS yang dapat dipakai pengguna iPhone adalah iOS 15. Di artikel ini, How To Tekno menjabarkan iOS 15 untuk iPhone apa saja.
ADVERTISEMENT
Selain itu, dijabarkan pula dan cara update sistem iOS yang dapat dicoba. Jadi, simak artikel ini sampai selesai untuk mengetahui petunjuknya dengan lengkap.

iOS 15 untuk iPhone Apa Saja?

ilustrasi iOS 15 untuk iPhone apa saja? Foto: Apple.
iOS 15 merupakan sistem operasi terbaru yang dirilis saat Worldwide Developer Conference (WWDC) pada Juni 2021. iOS 15 memiliki peningkatan fitur terbaru, sehingga fungsi perangkat lebih optimal.
Dikutip dari laman support.apple.com, salah satu pemutakhiran iOS 15 ada pada fitur Face Time. Pada sistem ini, terdapat peningkatan audio dan video ke FaceTime termasuk audio spasial dan mode Potret.
Selain itu, pengguna dapat berbagi musik dan video meski sedang melakukan panggilan video lewat fitur SharePlay. Selanjutnya, pemutakhiran sistem ini juga memungkinkan pengguna Android untuk ikut video call Face time lewat tautan yang dibagikan.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, iOS 15 juga memperluas privasi pengguna dengan menambahkan fitur tersebut di menu Siri, Mail, dan lebih banyak aplikasi untuk melindungi informasi penggunanya. Sayangnya, tak semua jenis iPhone kompatibel dengan sistem tersebut.
Lantas, iOS 15 untuk iPhone apa saja? Dirangkum dari The Verge, berikut daftar iPhone yang bisa mendapatkan pembaruan iOS 15.
Apabila perangkat iPhone yang digunakan termasuk dalam daftar, pengguna dapat memutakhirkan (update) sistem dengan mengikuti petunjuk berikut ini.

Cara Update iOS 15

Cara update iOS 15. Foto: support Apple.
Sebelum memutakhirkan, cadangkan data terlebih dahulu. Pengguna dapat mencadangkan data yang dimiliki ke iCloud atau perangkat lainnya. Tujuannya, agar memiliki salinan dari data penting yang tersimpan pada perangkat.
ADVERTISEMENT
Setelah mencadangkan data, pengguna dapat memutakhirkan sistem iOS lewat pengaturan ponsel dan iTunes. Dirangkum dari laman Support Apple, berikut petunjuk yang bisa diikuti.

1. Cara Update iOS 15 melalui Pengaturan Ponsel

Hubungkan perangkat iPhone dengan jaringan Internet dan perangkat charger. Hal ini dilakukan untuk menghindari perangkat yang mati tiba-tiba karena kehabisan baterai di tengah proses.

2. Cara Update iOS 15 melalui iTunes

Selain melalui menu Pengaturan ponsel, pengguna juga dapat memutakhirkan sistem operasi melalui iTunes dengan menghubungkannya ke PC, baik itu perangkat Mac maupun perangkat Windows. Berikut langkah-langkahnya.
ADVERTISEMENT
(IPT)