Aplikasi Jual Beli Barang Bekas Tepercaya, Ini Rekomendasinya

Konten dari Pengguna
30 November 2022 18:51 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi barang bekas berupa tumpukan elektronik. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi barang bekas berupa tumpukan elektronik. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bila bingung dengan tumpukan barang yang tak digunakan tetapi masih layak pakai, kamu bisa memanfaatkan aplikasi jual beli barang bekas. Melalui aplikasi tersebut, kamu bisa mendapatkan uang tambahan.
ADVERTISEMENT
Menjual barang bekas bisa dipahami sebagai aktivitas menjual barang yang sudah tak digunakan atau barang baru yang dimiliki sebelumnya.
Dari aktivitas itu, penjual bisa menawarkan berbagai jenis barang seperti perhiasan, produk elektronik, perkakas, baju, aksesori, dan berbagai barang dengan kondisi layak lainnya.
Dengan inovasi teknologi yang terus berkembang, transaksi barang bekas jauh kini bisa dilakukan melalui aplikasi. Untuk mengetahui apa saja aplikasi jual beli barang bekas tepercaya yang patut dicoba, simak rekomendasi selengkapnya berikut ini.

Rekomendasi Aplikasi Jual Beli Barang Bekas

Ilustrasi baju bekas layak pakai. Foto: Unsplash.com
Diciptakannya aplikasi jual beli barang bekas menjadi alternatif yang membawa manfaat bagi penjual ataupun pembeli. Dari sisi penjual, ia bisa mendapatkan keuntungan tanpa membuang barang layak pakai yang dimiliki.
ADVERTISEMENT
Sementara dari sisi pembeli, aplikasi tersebut mempermudah mereka mendapatkan barang yang diinginkan dengan harga yang jauh lebih terjangkau.
Lebih dari itu, menjual barang bekas tak hanya ditujukan untuk keperluan praktis agar mendapatkan keuntungan. Dijelaskan Law Insider, aktivitas itu juga bisa dilakukan untuk program pengumpulan dana dengan tujuan amal dan kegiatan sosial lainnya.
Inilah mengapa, memilih medium berjualan barang bekas tepercaya penting untuk dilakukan. Berikut rekomendasi aplikasi jual beli barang bekas yang bisa kamu coba.

Carousell

Carousell, salah satu aplikasi jual beli barang bekas tepercaya. Foto: App Store
Platform jual beli online yang beroperasi di beberapa negara Asia ini memungkinkan penggunanya melakukan transaksi jual beli berbagai jenis barang. Sebut saja fesyen, produk kecantikan, barang elektronik, keperluan rumah, produk otomotif, rumah, hingga layanan jasa rumah tangga.
ADVERTISEMENT
Aplikasi yang dirilis pada 2013 tersebut bisa dioperasikan di ponsel Android maupun iOS. Hingga kini Carousell yang berkantor pusat di Singapura juga beroperasi di Malaysia, Indonesia, Filipina, Kamboja, Taiwan, Hong Kong, Makau, Australia, Selandia Baru, dan Kanada.

Loak-in

Loak-in. Foto: Play Store
Loak-in menjadi opsi aplikasi jual beli barang bekas yang bisa kamu gunakan. Melalui aplikasi ini, kamu bisa menawarkan maupun menemukan barang bekas berkualitas dengan harga kompetitif.

OLX

OLX. Foto: Play Store
OLX menjadi aplikasi jual beli barang bekas populer yang memudahkan penjual dan pembeli melakukan transaksi secara online.
Melalui aplikasi ini, siapa pun dapat menawarkan ataupun menemukan berbagai jenis barang bekas maupun baru dengan praktis dan efektif.
Menariknya, aplikasi yang ditawarkan OLX Global itu dilengkapi dengan pemberitahuan yang bisa dipersonalisasi sesuai kebutuhan.
ADVERTISEMENT

Freeloka

Freeloka. Foto: Play Store
Platform ini tak hanya memfasilitasi pengguna menemukan dan menjual barang bekas secara online. Lebih dari itu, Freeloka juga memungkinkan pengguna memasang iklan gratis dengan sistem Cash on Delivery.
Melalui aplikasi ini, kamu bisa menjual produk elektronik, otomotif, fesyen dan aksesori, dan masih banyak lagi. Berbagai kemudahan itu bisa kamu gunakan secara gratis dan mudah.

Tokopedia

Tokopedia. Foto: Play Store
Meski bukan termasuk aplikasi yang dikhususkan untuk menjual barang bekas, tak sedikit pengguna yang menawarkan barang tak terpakai melalui aplikasi ini. Melalui Tokopedia, kamu bisa menjual berbagai barang bekas layak pakai dengan lebih mudah dan efektif.

Bukalapak

Bukalapak. Foto: Play Store
Lokapasar yang satu ini juga memungkinkan penggunanya menjual berbagai barang bekas dengan harga bersaing. Kiprahnya sebagai salah satu platform terbesar di Indonesia, menjadikan Bukalapak sebagai aplikasi jual beli barang bekas tepercaya yang patut dicoba.
ADVERTISEMENT

KASKUS Jual Beli

KASKUS Jual Beli. Foto: Play Store
Aplikasi ini berawal dari forum jual beli berbasis situs web. Hampir sama seperti aplikasi sebelumnya, KASKUS Jual Beli memfasilitasi penggunanya untuk bertransaksi barang secara online.
Aplikasi yang dikembangkan Kaskus Networks tersebut juga dilengkapi metode pembayaran yang beragam, sehingga aktivitas jual beli menjadi lebih mudah dan praktis.
Itulah aplikasi jual beli barang bekas yang bisa kamu coba. Dari daftar rekomendasi di atas, mana yang ingin kamu coba? Semoga informasi di atas bermanfaat!
(ANM)