Selain Anya Geraldine, 5 Artis Ini Juga Sukses Berperan Sebagai Pelakor

Konten Media Partner
11 Januari 2022 14:07 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis Anya Geraldine saat hadir di kawasan SCBD, Jakarta, Rabu, (19/8/2020). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Artis Anya Geraldine saat hadir di kawasan SCBD, Jakarta, Rabu, (19/8/2020). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Sosok Anya Geraldine kini sedang ramai diperbincangkan usai berperan sebagai Lydia Danira dalam serial web Layangan Putus. Dalam serial tersebut, Anya peran sebagai selingkuhan dari Aris (Reza Rahadian) yang merupakan suami dari Kinan (Putri Marino).
ADVERTISEMENT
Berkat aktingnya sebagai pelakor, Anya sukses membuat para penonton khususnya ibu-ibu kesal dan emosi karena karakternya itu.
Selain Anya Geraldine, berikut deretan artis yang sukses berperan sebagai pelakor. Siapa saja mereka?
1. Cut Meyriska
Cut Meyriska kerap berperan antagonis dalam berbagai sinetron. Namun, salah satu peran yang paling diingat dan melekat pada dirinya adalah Karin alias Hello Kitty dalam sinetron Catatan Hati Seorang Istri. la berperan sebagai orang ketiga alias pelakor licik yang mengganggu rumah tangga Hana dan Bram.
Akibat peran tersebut, Cut Meyriska mengaku sempat didorong oleh seseorang hingga berdarah. Namun ia mengaku tidak takut, malah artis asal Aceh ini mengaku senang karena aktingnya berhasil.
2. Glenca Chysara
ADVERTISEMENT
Sinetron yang tengah naik daun saat ini yaitu Ikatan Cinta mempunyai tokoh yang paling dibenci penonton. Tokoh tersebut yaitu Elsa yang dimainkan Glenca Chysara.
Selain sering membuat karakter kakaknya Elsa bernama Andin yang dimainkan Amanda Manopo kesuliatan dengan fitnah-fitnahnya, Elsa juga merupakan pelakor licik. Saking suksesnya memerankan tokoh tersebut, Glenca mengaku sering dapat teror dari penonton seperti kata kasar hingga ancaman pembunuhan.
3. Dinda Kanya Dewi
Ketika berbicara tentang karakter pelakor, maka tidak boleh melupakan sosok Dinda Kanya Dewi. Dinda memang kerap mengambil peran antagonis dalam beberapa judul film dan sinetron. Namun namanya mulai melejit setelah berperan sebagai Mischa dalam sinetron Cinta Fitri.
Karakter Mischa bahkan begitu melekat pada Dinda hingga beberapa penonton sering memanggil dirinya menggunakan nama Mischa dibanding nama aslinya.
ADVERTISEMENT
4. Kirana Larasati
Sinetron Kesetiaan Cinta membuat Kirana Larasati dibenci oleh penonton. Ia memainkan peran antagonis bernama Agnes yang sukses bikin geram penonton. Bagaimana tidak dalam sinetron tersebut, Agnes tega merebut suami sahabatnya sendiri, Karin yang diperankan oleh Laudya Cynthia Bella.
Sering memainkan peran protagonis, tak membuat Kirana Larasati gagal menjadi Agnes. Terbukti, penonton dibuat naik pitam dan geregetan dengan aksi Agnes dalam sinetron tersebut.
5. Raya Kohandi
Nama Raya Kohandi memang lekat dengan tokoh antagonis dalam setiap sinetron. Raya semakin dikenal setelah berperan sebagai pelakor bernama Embun dalam sinetron populer Cinta Suci. Embun dikisahkan sebagai orang ketiga dalam kehidupan rumah tangga Suci (Irish Bella) dan Marcel (Ammar Zoni).
Kehadiran Embun dalam kehidupan Suci dan Marcel berhasil membuat penonton setianya geram dan marah. Beberapa penonton bahkan pernah menuliskan ujaran kebencian di akun Instagram Raya.
ADVERTISEMENT