Resmikan Galeri Pertama, Rika Ayub Sediakan Baju Pengantin Tradisional & Modern

Konten Media Partner
29 April 2024 18:38 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rika Apriyanti meresmikan galeri pertama. Foto: Ferla/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Rika Apriyanti meresmikan galeri pertama. Foto: Ferla/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Perancang busana asal Pontianak, Rika Apriyanti sukses resmikan galeri pertamanya 'Gallery Rika Ayub Design' pada Senin, 29 April 2024, di Jalan Gusti Hamzah, Komplek BPKB No. 1a, Pontianak.
ADVERTISEMENT
Galeri milik wanita yang disapa Rika Ayub ini menyediakan beragam koleksi busana pengantin tradisional mulai dari adat Jawa, Melayu, Padang, Bugis hingga busana pengantin modern.
Dalam proses perancangan busana, Rika mengaku melibatkan SDM lokal yang beberapa berasal dari lulusan SMK dan kursus untuk menggarap busana di galerinya.
Rika Ayub menyediakan busana pengantin tradisional hingga modern. Foto: Ferla/Hi!Pontianak
“Untuk bahan kita gunakan juga bahan-bahan lokal seperi tenun Sambas, tenun Dayak, tenun ikat Sintang. Tapi ada juga bahan-bahan premium dari luar negeri seperti Prancis sama payetan dari Turki,” ujar Rika.
Selama grand opening, Rika menjelaskan bahwa galerinya memberikan promo menarik berupa sewa akad dan resepsi seharga Rp 6,5 juta.
Koleksi busana di Gallery Rika Ayub Design dibandrol dengan harga mulai dari Rp 3,5 juta sampai dengan Rp 7,5 juta.
ADVERTISEMENT