Jual Sembako Murah di Pasar Kemuning Pontianak, Pemprov: Hari Ini Stok Unlimited

Konten Media Partner
22 Agustus 2023 13:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Operasi pasar yang digelar di Pasar Kemuning Pontianak. Foto: Fajar Bahari
zoom-in-whitePerbesar
Operasi pasar yang digelar di Pasar Kemuning Pontianak. Foto: Fajar Bahari
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi, dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Barat menggelar Operasi Pasar Penanganan Inflasi Daerah dalam rangka aksi sosial memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan digelar di Halaman Pasar Kemuning Jalan Prof M Yamin, Pontianak Kota Selasa pagi, 22 Agustus 2023.
ADVERTISEMENT
“Ini kegiatan operasi pasar sebagai bentuk aksi sosial dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun. Operasi Pasar ini kami didukung kerja sama dengan Tim Penggerak PKK Provinsi Kalbar,” ungkap Kadisperindag ESDM Provinsi Kalbar, Syarif Kamaruzaman.
Dalam Operasi Pasar kali ini, Disperindag juga menggandeng Tim Penggerak PKK Provinsi Kalbar sebagai bentuk upaya memajukan UKM yang ada di Kalbar.
“Ini kami gelar berbeda, walau komoditi beras, minyak, dan gula, kita sekarang gandeng UKM binaan dari Disperindag ESDM untuk menjual produk mereka jadi operasi pasar lebih berwarna,” ucapnya.
Warga mengantre saat operasi pasar di Pasar Kemuning Pontianak. Foto: Fajar Bahari
Selain daripada itu stok logistik yang dijual dalam Operasi Pasar ini juga melimpah ruah, diakui Syarif, stok logistik yang disediakan jumlahnya unlimited, hanya saja dibatasi waktu.
ADVERTISEMENT
“Hari ini kita unlimited, cuman memang kita batasi waktu. Tapi kalau mereka masih menanti, nanti kami tambah. Kegiatan sampai jam 12, seluruh komoditi kita standby untuk penuhi para pengantre dan barang ini kita subsidi cukup besar,” kata dia.
Tak ada surat administrasi bagi para pembeli pada Operasi Pasar kali ini, hanya saja satu pembeli dibatasi jumlah pembeliannya.
“Syarat khusus ada, yaitu satu pengantre tidak boleh lebih dari 10 kilo beras, 2 liter minyak, dan 2 kilogram gula,” tukasnya.
Penulis: Fajar Bahari