Cerita Vivi, Atlet Panahan Nasional Asal Kalbar Kenalkan Archery Lewat Ekskul

Konten Media Partner
28 April 2024 15:21 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vivi saat menjadi ketua kelompok di event Dynamic Hunting Archery Sport Tourism 2024 yang diselenggarakan di Taman Hutan Pendopo Gubernur Kalbar. Foto: Rere Hutapea/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Vivi saat menjadi ketua kelompok di event Dynamic Hunting Archery Sport Tourism 2024 yang diselenggarakan di Taman Hutan Pendopo Gubernur Kalbar. Foto: Rere Hutapea/Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Vivi Norvika Hariyantini, seorang atlet panahan nasional asal Kalimantan Barat mengajar ekskul archery kepada anak-anak di Pontianak. Ini dilakukannya untuk mengenalkan olahraga tersebut secara dini.
ADVERTISEMENT
Sejak dua tahun terakhir, Vivi mulai mengenalkan olahraga archery kepada anak-anak dan menjadi salah satu tenaga pengajar ekskul archery di SDIT Al-Mumtaz.
“Jadi pengurus mengajar dan mengenalkan school of archery, ekskul di SDIT Al Mumtaz dan sudah tahun ke dua,” kata Vivi saat menjadi ketua kelompok di event Dynamic Hunting Archery Sport Tourism 2024 yang diselenggarakan di Taman Hutan Pendopo Gubernur Kalbar pada Minggu, 28 April 2024.
Vivi menjadi salah satu atlet yang mengikuti kegiatan pemanah ini bersama dengan puluhan orang yang menjadi peserta. Tanpa ada batasan umur, Dynamic Hunting Archery Sport Tourism 2024 juga diikuti oleh peserta dari berbagai kalangan usia seperti anak-anak, remaja hingga orang dewasa.
“Kita mengadakan event-event semenarik mungkin, bagaimana agar generasi muda itu tertarik untuk melakukan olahraga sunah panahan ini,” jelasnya.
ADVERTISEMENT
Dynamic Hunting Archery Sport Tourism kabarnya akan dijadikan event tahunan oleh pemerintah Kota Pontianak agar menumbuhkan generasi-generasi muda yang tertarik dengan olahraga jenis panahan.