Kisah Sukses Kukuh Prasetyo Hingga Menjadi Pendiri Apotek Zenturion

Dewi Sulistiawaty
Content Creator
Konten dari Pengguna
30 Juni 2023 14:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dewi Sulistiawaty tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kukuh Prasetyo, Pendiri Apotek Zenturion
zoom-in-whitePerbesar
Kukuh Prasetyo, Pendiri Apotek Zenturion
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bekasi, 30 Juni 2023 - Tak banyak orang yang beruntung dan bisa mendapatkan kesuksesan begitu saja dalam hidupnya. Dengan membaca kisah inspiratif orang lain menjadi salah satu cara untuk bisa memotivasi diri agar kelak bisa sukses juga. Harapannya tentu saja langkah sukses yang dicapai dengan cara yang benar tersebut juga dapat memberikan inspirasi pada lingkungan sekitar, bahkan dunia.
ADVERTISEMENT
Hal ini juga yang dialami sosok Kukuh Prasetyo atau yang lebih dikenal dengan nama panggung VRAS. Perjuangan hidup yang penuh tantangan menjadi motivasi baginya untuk bisa meraih kesuksesan. Hal ini terbukti kini ia bisa menjadi seorang CEO, pendiri, dan figur publik PT Zen Farma Medika, serta Apotek Zenturion. Melalui perjalanannya yang inspiratif, Kukuh berusaha membantu masyarakat dengan menyediakan akses obat terjangkau.

Lika Liku Perjuangan Kukuh Prasetyo Hingga Raih Kesuksesan

Kukuh Prasetyo lahir pada tanggal 13 September 1996 di Jakarta. Masa kecilnya bisa dibilang tak begitu membahagiakan. Ia hidup dari keluarga yang sederhana, dan kurang mendapatkan perhatian dari orang tuanya. Ayahnya bekerja sebagai seorang supir, sedangkan ibunya sebagai pembantu rumah tangga. Namun keterbatasan ekonomi tidak menyurutkan semangat Kukuh untuk membantu keluarganya. Sejak duduk di bangku sekolah menengah, yakni di SMP Budi Harapan, ia bekerja sampingan sebagai penjaga counter dan antar guru untuk menambah penghasilan.
ADVERTISEMENT
Perjalanan hidup Kukuh makin suram ketika ia mengetahui bahwa ibunya mengidap kanker payudara. Biaya pengobatan yang mahal pun membuat ekonomi keluarganya semakin memburuk. Tragedi ini menyebabkan ibu Kukuh akhirnya meninggal dunia. Dalam kondisi yang serba sulit, Kukuh dan adik perempuannya diasuh oleh kerabat.
Usai lulus dari SMKN 34 Jakarta, Kukuh Prasetyo yang juga aktif di Instagram dengan akun @kvrasetyoo memulai perjalanan karirnya dengan bekerja sebagai satpam dan kuli bangunan. Selain itu ia juga bekerja sebagai karyawan toko di Pasar Pramuka. Meskipun perekonomian keluarganya terbatas, Kukuh saat itu memiliki impian untuk memiliki apotek sendiri, dengan tujuan mulia agar masyarakat yang kurang mampu seperti dirinya dapat memperoleh obat-obatan dengan harga yang lebih murah.
ADVERTISEMENT
Berbagai upaya dilakukan Kukuh demi mewujudkan impiannya tersebut. Kukuh pun berusaha keras untuk meningkatkan kualitas diri. Hingga akhirnya pada tahun 2023, Tuhan mengabulkan doanya. Kukuh berhasil membuka Apotek Zenturion yang berlokasi di Mall Bekasi Junction Lt. UG Blok S-No 209, 210, 211, Kelurahan Margahayu, Bekasi Timur, Kota Bekasi. Melalui apotek ini, Kukuh Prasetyo ingin membantu masyarakat yang kurang mampu agar mendapatkan obat dengan harga yang lebih terjangkau.
"Saya terlahir dari keluarga sederhana dan kurang mampu, dan saya ingin memberikan solusi bagi mereka yang mengalami nasib serupa dengan keluarga saya," ujar Kukuh Prasetyo dengan penuh harap. "Melalui Apotek Zenturion, saya berharap dapat membantu masyarakat mendapatkan obat dengan harga terjangkau, sehingga mereka tidak harus merasakan kesulitan seperti yang kami alami.”
ADVERTISEMENT
Kisah inspiratif Kukuh Prasetyo menjadi bukti bahwa dengan tekad dan usaha yang gigih, impian dapat terwujud. Kukuh Prasetyo tidak hanya mencapai kesuksesan pribadi, tetapi juga berkontribusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat. Apotek Zenturion diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi mereka yang membutuhkan perawatan kesehatan dengan biaya yang terjangkau.