Keindahan Sunrise dan Sunset Dari Puncak Bukit Gabok

Dewi Ratnasari
Mahasiswi di Universitas Pamulang
Konten dari Pengguna
22 September 2021 20:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dewi Ratnasari tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bukit Gajah Bobok berada di Pangambatan, Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Dengan jarak 105 kilometer, kamu hanya membutuhkan waktu perjalanan sekitar 3 jam dari kota Medan. Sedangkan dari Bandara Kualanamu, jaraknya sekitar 136 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 4 jam. Jalan masuk menuju Bukit Gajah Bobok ini tepatnya hanya berjarak sekitar 2 KM dari Simpang 3 Merek. Dan setelah sampai pada jalan masuk tersebut, jaraknya kurang lebih 20 menit untuk sampai ke puncak Bukit Gajah Bobok melalui jalan perkebunan disekitaran Bukit.
Puncak Bukit Gabok. Sumber Foto: Foto Pribadi
Bukit ini memiliki dua puncak bukit dengan jarak berdekatan. Tanah penghubung bukit telah dibentuk tangga dengan pegangan untuk memudahkan wisatawan. Konon katanya, nama bukit ini diambil dari bentuknya yang terlihat seperti gajah tertidur dari kejauhan. Kedua bukit tinggi bagaikan tubuh, sedangkan semenanjung di tepi Danau Toba layaknya belalai gajah.
ADVERTISEMENT
Destinasi wisata yang menawarkan panorama Danau Toba dari ketinggian ini juga menyediakan suguhan pemandangan eksotis bagi wisatawan, serta biru nya danau yang membingkai perbukitan. Destinasi ini juga menjadi incaran para petualang sebagai lokasi berburu pesona Sunrise dan Sunset yang merupakan daya tarik utama bagi wisatawan.
Puncak Bukit Gabok. Sumber Foto: Foto Pribadi
Ketika menjelang malam hari tempat ini sangat indah. Kita bisa menikmati suasana malam dari atas bukit, melihat jutaan bintang yang menghiasi langit dan lampu-lampu jalan dari atas. Keindahan gemerlap langit malam yang dapat dinikmati dari atas bukit menjadi daya tarik tersendiri.
Bukit Gajah Bobok juga menjadi salah satu tempat favorit wisatawan untuk aktivitas berkemah. Tanah datar di puncak bukit menjadi lokasi yang cocok untuk mendirikan tenda, terlebih saat akhir pekan. Semakin banyak pendaki pemula yang menghabiskan liburan di sini.
ADVERTISEMENT
Meskipun udara terasa dingin, semakin malam justru semakin bertambah jumlah wisatawan yang datang. Untuk melakukan aktivitas seru ini, wisatawan harus menyiapkan perlengkapan dan perbekalan yang cukup.
Bagi kamu yang akan melakukan kemping, sebaiknya memakai sepatu khusus naik gunung, membawa jaket tebal, memakai sarung tangan, memakai kaos kaki. Bawalah makanan yang bergizi sehingga tidak dingin ketika di puncak bukit nantinya. Bawa juga perlengkapan obat-obatan yang perlu saja, dan selimut bagi yang tidak tahan dingin.
Bagaimana? Apakah kalian tertarik menginjakkan kaki di Bukit ini, dengan tarif 10.000 kalian sudah bisa menikmati semua keindahan yang di tawarkan.