Brimob Polda Jabar Bantu Warga Terdampak Corona di Cirebon dan Purwakarta

Konten Media Partner
15 Mei 2020 19:12 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anngota Brimob Batalyon C Pelopor Polda Jawa Barat menyalurkan bantuan sembako kepada warga miskin dan terdampak COVID-19 di Cirebon serta Purwakarta. (Ciremaitoday)
zoom-in-whitePerbesar
Anngota Brimob Batalyon C Pelopor Polda Jawa Barat menyalurkan bantuan sembako kepada warga miskin dan terdampak COVID-19 di Cirebon serta Purwakarta. (Ciremaitoday)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ciremaitoday.com, Cirebon - Brimob Batalyon C Pelopor Polda Jawa Barat menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat Cirebon dan Purwakarta yang terdampak COVID-19. Sebab, pagebluk atau wabah COVID-19 berdampak besar terhadap ekonomi masyarakat, khususnya pekerja harian.
ADVERTISEMENT
"Pembagian paket sembako ini dilakukan secara serentak oleh Satbrimob Polda Jabar. khusus untuk Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar paket sembako itu dibagikan kepada warga Cirebon dan Purwakarta," kata Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Satbrimob Polda Jabar, AKBP Muhammad Andri kepada ciremaitoday, Jumat (15/5/2020).
Andri mengatakan pembagian paket sembako merupakan bentuk kepedulian jajarannya terhadap masyarakat kurang mampu, termasuk pekerja harian yang kehilangan penghasilan akibat pagebluk COVID-19.
"Untuk menghindari kerumunan, kita bagikan sembako secara door to door (langsung ke rumah warga). Ya kita bagikan ke tukang ojek, tukang becak, juru parkir, pedagang asongan, ojek online maupun pangkalan yang berada di sekitar kantor," kata Andri.
Andri menerangkan Satbrimob Polda Jabar menggandeng keluarga besar IKBTP Alumni Akpol 1994 untuk kegiatan pembagian sembako tersebut. Andri berharap paket sembako yang disalurkan bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak COVID-19.
ADVERTISEMENT
"Di momen bulan suci Ramadan kami mencoba berbagi dengan masyarakat yang membutuhkan, mudah-mudahan bermanfaat," kata Andri.
"Kami juga mengimbau masyarakat selalu menjaga kebersihan, rutin mencuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun antiseptik, serta mengenakan masker jika terpaksa keluar rumah," tambah Andri.