Single Parent Wajib Punya 4 Asuransi Ini Biar Keuangan Aman, Hidup juga Tenang

Cermati
Membantu masyarakat Indonesia membuat keputusan keuangan dengan Cermat dan Tepat! Temukan produk keuangan terbaikmu di Cermati.com.
Konten dari Pengguna
11 September 2021 16:46 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Cermati tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Single Parent Wajib Punya 4 Asuransi Ini Biar Keuangan Aman, Hidup juga Tenang
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Melindungi dan memenuhi kebutuhan keluarga seorang diri sebagai seorang single parent memang tidak mudah.
ADVERTISEMENT
Selain tidak ada yang bisa diajak berdiskusi mengenai berbagai hal, single parent juga dituntut harus bisa memiliki kemampuan dalam memberikan apa yang diinginkan dan dibutuhkan oleh keluarga sebaik mereka yang masih memiliki pasangan.
Sulit? Tentu saja tapi bukan berarti tidak bisa. Sekarang segala kebutuhan bahkan sampai persiapan untuk masa depan sudah bisa dengan mudah di penuhi. Salah satu nya adalah dengan memiliki asuransi.
Nah, apakah Anda yang juga single parent sudah punya?
Kenapa sih punya asuransi itu wajib untuk single parent? Jawabannya asuransi penting untuk semua orang, termasuk single parent.
Karena asuransi dapat membantu para single mom/dad dalam meng-cover biaya untuk beberapa kebutuhan seperti biaya pendidikan anak juga termasuk situasi darurat seperti pengobatan dan rawat inap ketika sakit dan juga santunan untuk anak ketika meninggal dunia.
ADVERTISEMENT
Lebih jelasnya, ini dia jenis-jenis asuransi apa saja yang harus dimiliki para single parent untuk melindungi finansial pribadi dan keluarga:
1. Asuransi Jiwa
Secara sederhana asuransi jiwa adalah jenis asuransi yang bertujuan untuk menanggung seseorang atau keluarga terhadap kerugian finansial yang tidak terduga lantaran tertanggung meninggal dunia.
Selain itu, ada beberapa produk asuransi jiwa yang bahkan bisa meng-cover utang yang ditanggung nasabahnya agar anggota keluarga yang ditinggalkan tida perlu menanggungnya.
Karena manfaat asuransi jiwa sendiri yang paling utama adalah dapat melindungi tertanggung dari berbagai bentuk risiko musibah yang mungkin terjadi di masa depan.
Misalnya kepala keluarga meninggal dunia akibat kecelakaan atau sebab apapun yang menyebabkan kehilangan mata pencaharian.
ADVERTISEMENT
Para single mom/dad bisa menganggap membeli asuransi jiwa adalah alternatif lain dalam menabung untuk bisa diwariskan ke anak atau cucu nantinya.
2. Asuransi Kesehatan
Asuransi kesehatan adalah sebuah jenis produk asuransi yang secara khusus menjamin biaya kesehatan atau perawatan para nasabah asuransi jika mereka jatuh sakit atau mengalami kecelakaan.
Jadi dengan adanya asuransi kesehatan, Anda para single parent tidak perlu lagi dikhawatirkan dengan biaya dadakan untuk pengobatan dan perawatan inap di rumah sakit jika ada anggota keluarga yang sakit atau mengalami kecelakaan. Karena semua biaya sudah di-cover oleh asuransi.
Anda hanya cukup mencari produk asuransi yang pas dan sesuai dengan kebutuhan keluarga. Jangan lupa pilih produk asuransi kesehatan dengan sistem cashless agar Anda bisa langsung dilayani tanpa harus menyiapkan dana terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT
Baca artikel selengkapnya, disini!