Februari 2019, Kepastian Penjualan Listrik 2 MegaWatt ke Papua Nugini

Konten Media Partner
14 Januari 2019 19:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Februari 2019, Kepastian Penjualan Listrik 2 MegaWatt ke Papua Nugini
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Gardu induk di Kota Jayapura, Papua. (Dok: Kumparan)
Jayapura, BUMIPAPUA.COM - PT PLN (Persero) wilayah Papua dan Papua Barat menyebutkan pembelian listrik 2 MegaWatt oleh negara Papua Nugini akan diketahui kepastiannya pada Februari mendatang.
ADVERTISEMENT
Sejumlah pertemuan dan komunikasi terus dilakukan dalam rangka pembelian listrik dari Papua ini. Misalnya saja pada bulan November 2018, PT PLN (Persero) wilayah Papua dan Papua Barat telah bertemu dengan pemerintah Papua Nugini.
General Manager PLN wilayah Papua dan Papua Barat, Ari Darmoto menuturkan jika pembelian listrik ini jadi dilakukan, pihaknya telah siap untuk melakukan penggalian kabel bawah tanah.
"Kapasitas daya yang kami miliki 95 MegaWatt, sedangkan beban puncak 70 - 75 MegaWatt. Dengan selisih kapasitas ini, kami mampu untuk suplai ke Papua Nugini," jelasnya, Senin (14/1).
Sementara itu, PLN memastikan tahun ini akan dilakukan penambahan 40 MegaWatt dari PLTMG Holtekamp yang siap di operasionalkan, sehingga cukup untuk memenuhi kebutuhan listrik di Jayapura dan sekitarnya. Selain itu di Biak akan dioperasionalkan PLTMG sebesar 15 MegaWatt dan di PLTMG Merauke sebesar 20 MW.
ADVERTISEMENT
"Tahun ini akan ada tiga mesin pembangkit yang digunakan, sekaligus untuk persiapan PON XX pada tahun 2020 di Papua,” tuturnya. (Pratiwi)