Main di Proyek, Bocil Nyaris 'Jadi Tumbal' Gegara Kepala Nyangkut Pipa Bangunan

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
16 Oktober 2021 9:48 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Momen kocak kepala seorang bocah diduga di Subang, Jawa Barat, tersangkut di pipa bangunan. (Foto: TikTok/@damnitgood68)
zoom-in-whitePerbesar
Momen kocak kepala seorang bocah diduga di Subang, Jawa Barat, tersangkut di pipa bangunan. (Foto: TikTok/@damnitgood68)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Belum lama ini tak ada yang menyangka video kepala seorang bocah laki-laki tersangkut di pipa bangunan menggegerkan media sosial. Pasalnya, peristiwa yang dialami bocah tersebut sangat tidak masuk akal hingga membuat dirinya nyaris menjadi tumbal proyek.
ADVERTISEMENT
Momen itu diunggah di akun TikTok @damnitgood68 pada Kamis (14/8/2021). Di video berdurasi 28 detik itu, terlihat seorang bocah tengah membutuhkan pertolongan lantaran sebuah pipa bangunan berukuran besar nyangkut di kepalanya.
"Gara-gara main di proyek. Dasar bocah," bunyi tulisan di video tersebut.
Dalam video, bocah tersebut tampak panik saat dua orang pekerja bangunan mencoba menolong dirinya. Bahkan, para pekerja tersebut juga terlihat kaget saat melihat pipa penyambung itu bisa masuk ke kepala bocah terebut.
Bahkan, perekam video sempat bercanda saat melihat pipa bangunan tersebut tersangkut di kepala bocah itu. Ia menyebut bocah yang bersangkutan seperti alien lantaran kepala bocah tersebut berubah bentuk menjadi pipa.
Momen kocak kepala seorang bocah diduga di Subang, Jawa Barat, tersangkut di pipa bangunan. (Foto: TikTok/@damnitgood68)
"Lagian iseng aja. Alien, ya? Masa bisa masuk, nggak bisa keluar, hahaha...," ucap perekam video saat mengabadikan momen tersebut.
ADVERTISEMENT
Untungnya, dua orang pekerja itu berhasil mengeluarkan pipa bangunan dari kepala bocah tersebut. Terlihat, mereka secara perlahan menarik pipa itu tanpa melukai kepala bocah yang bersangkutan.
Akan tetapi, bocah itu tampak sempat merasa kesakitan saat pipa tersebut ditarik perlahan dari kepalanya. Meski demikian, bocah itu terlihat menahan rasa sakit tersebut demi mengeluarkan pipa penyambung itu dari kepalanya.
Tak berlangsung lama, pipa bangunan berukuran besar yang sempat tersangkut di kepala bocah tersebut akhirnya berhasil dikeluarkan. Berkat bantuan dua orang pekerja, bocah yang belum diketahui nama dan identitasnya itu akhirnya bisa bernapas lega usai benda itu dicopot dari kepalanya.
Video viral yang diketahui berlokasi di Kabupaten Subang, Jawa Barat, tersebut kini telah dilihat 2 juta kali dan mendapat 51.50o likes dari pengguna TikTok. Tidak hanya itu, beragam komentar kocak juga dilontarkan warganet saat menyaksikan video itu.
ADVERTISEMENT
"Nyaris jadi tumbal proyek hahaha," tulis @mancityashetic.
"Kalau gua jadi tukangnya gua biarin aja sampai dia kapok biar trauma dan nggak main lagi," sahut @PanggilVaa.
"Pasti gara-gara mau peragain emoji epep jadi kayak gitu," timpal @Zeagtluke. (fre)