Benarkah Meletakkan HP Dekat Kepala Saat Tidur Bisa Sebabkan Kanker Otak?

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
15 Juni 2022 12:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi memegang HP sebelum tidur. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi memegang HP sebelum tidur. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Masih menjadi pertanyaan besar, apakah meletakkan HP atau ponsel di dekat kepala saat kita tertidur bisa menyebabkan kanker otak? Pasalnya, tak sedikit orang mempercayai hal tersebut, namun ada banyak pihak juga yang menilai anggapan itu hanya sebagai mitos.
ADVERTISEMENT
Nah, bagaimanakah kebenaran hal tersebut yang kerap membingungkan kaum awam? Apalagi, banyak juga yang terbelah dengan pernyataan tersebut karena dinilai bisa dianggap benar, maupun sebaliknya.
Berikut, penjelasan ilmiahnya yang dirangkum dari berbagai sumber mengenai anggapan tersebut.
Meletakkan HP di Dekat Kepala tidak Ada Kaitan dengan Kanker Otak
Meletakkan HP di dekat kepala saat kita tertidur disebut akan menyebabkan kanker otak. Sebab, pengaruh radiasi ponsel bakal menyebabkan sakit kepala hingga merusak otak atauu kanker. Nah, pernyataan tersebut ternyata keliru.
Ilustrasi Smartphone. Foto: Shutterstock
Disebutkan, radiasi dari HP hingga menyebabkan kanker dianggap tidak memiliki kaitan. Pasalnya, belum ada penelitian yang membuktikan radiasi HP atau smartphone bisa memicu atau mengakibatkan kanker otak dan penyakit lainnya.
Apalagi, menurut penelitian yang dilakukan US National Institute of Environmental Healh Science (NIEHS), pernyataan tersebut dianggap sama sekali tidak memiliki bukti ilmiah.
ADVERTISEMENT
Menurut mereka, gelombang elektromagnetik di smartphone yang mengandung radiasi tidak akan mampu merusak jaringan otak manusia begitu saja hingga disebut-disebut menyebabkan penyakit berbahaya, salah satunya kanker otak.
Penelitian Membuktikan Radiasi HP tidak Sebabkan Kanker Otak
Jaringan otak manusia dianggap sangatlah kompleks. Hal ini yang menyebabkan NIEHS melakukan penelitian untuk memastikan pernyataan tersebut yang hingga saat ini masih dipercayai banyak orang di berbagai negara.
Ilustrasi main HP sebelum tidur. Foto: Shutter stock
Dari 420.000 pengguna ponsel atau smarpthone yang diteliti, para pakar menyimpulkan bahwa gelombang elektromagnetik yang mengandung radiasi pada HP tidak menemukan sama sekali bukti hal tersebut bisa menyebabkan kanker.
Selain itu, dari penelitian tersebut, para peneliti hanya menemukan kaitan antara kanker kelenjar ludah. Akan tetapi, hanya sebagian partisipan saja yang mengalaminya. Artinya, hal itu dianggap tidak bisa menyimpulkan meletakkan HP di dekat kepala bisa menyebabkan kanker.
ADVERTISEMENT
Disebutkan juga, radiasi pada HP dinilai tidak akan mampu dengan mudah merusak jaringan otak yang sangat kompleks hingga disebut-sebut mengakibatkan kanker otak. Dengan demikian, sangat sulit menganggap pernyataan itu disebut bisa menyebabkan kanker.
Penyebab Kanker Otak Sulit Dipastikan
Kanker otak dianggap merupakan penyakit yang sangat mematikan hingga bisa melumpuhkan seseorang. Namun, mengenai penyakit yang satu ini, para pakar disebut tidak bisa memastikan penyebab kanker otak.
Ilustrasi tumor otak. Foto: Shutterstock
Kendati demikian, menurut penelitan, penyakit yang menyerang jaringan otak manusia ini biasanya disebabkan oleh faktor keturunan. Disebutkan juga, jika seseorang memiliki riwayat penyakit sindrom gorlin, turner, Li-Fraumani, tuberous sclerosis, dan neurofibromatosis, maka kemungkinan keturunannya disebut bakal mengidap kanker otak di kemudian hari.
Selain itu, paparan radiasi juga disinyalir bisa memicu kanker otak. Bukan radiasi dari ponsel, namun ledakan bom atom hingga radiasi nuklir lah yang dianggap bisa merusak jaringan dan organ di kepala manusia hingga bisa menyebabkan kanker otak.
ADVERTISEMENT
Dua hal tersebut dianggap merupakan penyebab utama kanker otak. Di sisi lain, menurut para pakar, pencemaran lingkungan, perokok berat, infeksi virus, dan faktor usia juga dianggap bisa menyebabkan kanker otak meski dinilai kemungkinannya sangat kecil.
Nah, itulah penjelasan ilmiah mengenai pernyataan meletakkan HP di dekat kepala saat kita tertidur ternyata tidak terbukti bisa memicu kanker otak. (fre)