Bagian Akhir atau Penutup dari Sebuah Teks Eksplanasi disebut Apa?

Konten dari Pengguna
25 Januari 2022 13:52 WIB
·
waktu baca 6 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi belajar teks eksplanasi. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi belajar teks eksplanasi. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Teks eksplanasi merupakan salah satu bentuk teks yang ada dalam pembelajaran Bahasa Indonesia. Teks eksplanasi memiliki bagian-bagian tersendiri, salah satunya adalah bagian akhir atau penutup dari sebuah teks eksplanasi disebut sebagai interpretasi.
ADVERTISEMENT
Lantas, apa sebenarnya teks eksplanasi dan apa saja bagian-bagian dari teks ini? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Pengertian Teks Eksplanasi

Ilustrasi menulis teks eksplanasi. Foto: Unsplash
Teks eksplanasi adalah teks yang memaparkan penjelasan informasi tentang fenomena kausalitas. Fenomena tersebut bisa berupa fenomena sosial, budaya, politik, hukum, ekonomi hingga fenomena alam.
Dikutip dari Buku Ajar Bahasa Indonesia untuk Kelas XI SMK oleh Fitri Itut Rahayu (2021: 31), teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan tentang suatu kejadian yang saling berhubungan secara urut dan runtut. Berikut ciri-ciri teks eksplanasi:
ADVERTISEMENT
Teks eksplanasi memiliki sifat ilmiah yang artinya dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Tujuan dibuatnya teks eksplanasi adalah untuk memberikan informasi berupa fakta secara jelas, mengenai fenomena-fenomena yang sedang atau sudah terjadi.

Struktur Teks Eksplanasi

Ilustrasi membuat teks eksplanasi. Foto: Unsplash
Pada uraian di atas, sudah disebutkan bahwa bagian akhir atau penutup dari sebuah teks eksplanasi disebut dengan interpretasi. Sekarang saatnya Anda untuk mengenal bagian-bagian teks eksplanasi secara utuh.
Berikut adalah penjelasan tentang bagian atau struktur teks eksplanasi yang dikutip dari buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan karya Taufiqur Rahman (2017: 38-39).

1. Bagian Awal (Pernyataan Umum)

Bagian awal atau bagian pembuka pada teks eksplanasi berisi informasi singkat tentang topik yang dibicarakan. Bagian ini memuat pernyataan umum tentang topik yang dibahas, seperti proses keberadaannya, proses terjadinya, proses terbentuknya, dan sejenisnya.
ADVERTISEMENT

2. Bagian Tengah (Urutan Kejadian atau Penjelasan Sebab Akibat)

Bagian tengah disebut juga urutan sebab-akibat yang berisi urutan uraian dari peristiwa yang terjadi. Umumnya, bagian ini berisi penjelasan dari pokok bahasan yang lebih mendalam.
Pada bagian ini, dijelaskan tentang deskripsi dan rincian penyebab serta akibat dari terjadinya suatu peristiwa atau fenomena. Penjelasan tersebut ditulis secara berurutan dari awal hingga akhir terkait fenomena yang menjadi topik bahasan.
Contohnya tentang peristiwa bencana alam. Jadi, hal yang perlu dijelaskan pada bagian ini adalah penyebab, jenis, dan dampak bagi lingkungan sekitar dari bencana alam tersebut.

3. Bagian Akhir (Interpretasi)

Bagian akhir atau penutup dari sebuah teks eksplanasi disebut juga sebagai bagian interpretasi. Pada bagian ini, teks berisi tentang pendapat singkat penulis mengenai peristiwa yang berupa kesimpulan atau pernyataan.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan penjelasan tentang struktur teks eksplanasi di atas, kini dapat dipahami bahwa teks eksplanasi adalah bentuk teks yang cocok untuk menguraikan sebuah peristiwa.
Supaya lebih mudah untuk membuat teks eksplanasi, berikut adalah beberapa ide yang cocok untuk membuat teks eksplanasi.

Contoh Teks Eksplanasi

Ilustrasi membuat teks eksplanasi. Foto: Unsplash
Dikutip dari buku Mari Belajar Bahasa Indonesia oleh Dina Priyatiningrum, dkk., dan BPSC Modul Bahasa Indonesia SD/MI Kelas V oleh Agus Sasono, berikut adalah beberapa contoh teks eksplanasi yang bisa dipelajari.

Contoh Teks Eksplanasi 1: Perkembangan Budaya

ADVERTISEMENT

Contoh Teks Eksplanasi 2: Tsunami

ADVERTISEMENT

Contoh Teks Eksplanasi 3: Perundungan (Bullying) di Sekolah

ADVERTISEMENT
(AA & SFR)