4 Alasan Mengapa Kamu Perlu Membatasi Penggunaan Kendaraan Pribadi

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
9 Maret 2024 19:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mengapa Kamu Perlu Membatasi Penggunaan Kendaraan Pribadi. Sumber: Unsplash/CHUTTERSNAP
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mengapa Kamu Perlu Membatasi Penggunaan Kendaraan Pribadi. Sumber: Unsplash/CHUTTERSNAP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mengapa kamu perlu membatasi penggunaan kendaraan pribadi? Kalimat pertanyaan seperti itu memiliki banyak jawaban. Kondisi tersebut dapat terjadi karena setiap orang tentu memiliki perspektif tersendiri.
ADVERTISEMENT
Walaupun demikian, pertanyaan tersebut tetap memiliki jawaban umum yang logis bagi banyak orang. Salah satu contoh adalah karena membatasi penggunaan kendaraan pribadi dapat meminimalkan polusi udara.

Mengapa Kamu Perlu Membatasi Penggunaan Kendaraan Pribadi?

Ilustrasi Mengapa Kamu Perlu Membatasi Penggunaan Kendaraan Pribadi. Sumber: Unsplash/Nick Fewings
Seiring dengan perkembangan sarana dan prasarana transportasi, manusia di masa kini mempunyai kesempatan untuk membatasi penggunaan kendaraan pribadi. Mengapa kamu perlu membatasi penggunaan kendaraan pribadi?
Alasan dari perlunya membatasi penggunaan kendaraan pribadi sangat beragam. Berikut empat alasan umum yang logis bagi banyak orang dan kondisi lingkungan saat ini (9/3).

1. Meminimalkan Polusi Akibat Kendaraan Bermotor

Salah satu alasan dari perlunya membatasi penggunaan kendaraan pribadi adalah untuk meminimalkan polusi akibat gas sisa pembakaran kendaraan bermotor. Gas sisa pembakaran kendaraan bermotor dapat menimbulkan pencemaran udara.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Resonansi Pemikiran, Priyono (2015: 13), pencemaran udara banyak mengakibatkan gangguan kesehatan. Oleh karena itu, membatasi penggunaan kendaraan pribadi menjadi penting untuk mencegah segala risiko pencemaran udara.

2. Mengurangi Kemacetan

Selain memiliki kegunaan untuk mencegah risiko pencemaran udara, membatasi penggunaan kendaraan pribadi juga penting untuk mengurangi kemacetan. Kemacetan di sejumlah jalan kota sering terjadi karena banyaknya pengguna kendaraan pribadi.
Jika setiap orang membatasi penggunaan kendaraan pribadi dan lebih memilih menggunakan transportasi umum, kemacetan pun dapat lebih berkurang. Jadi, seseorang tidak perlu menghabiskan waktu terlalu lama di jalan.

3. Mengurangi Risiko Kecelakaan

Beberapa orang kerap menggunakan kendaraan pribadi untuk bekerja, baik itu untuk berangkat maupun pulang. Saat pulang kerja, tubuh manusia tentu sudah lelah sehingga mengendarai kendaraan bermotor pun dapat berisiko.
ADVERTISEMENT
Pembatasan penggunaan kendaraan pribadi dapat mengurangi risiko kecelakaan karena seseorang dapat sedikit beristirahat saat menggunakan transportasi umum. Jadi, seseorang tidak perlu memaksakan diri untuk fokus berkendara.

4. Menghemat Uang

Alasan keempat adalah menghemat uang. Penggunaan transportasi umum relatif lebih murah daripada menggunakan kendaraan pribadi. Jika menggunakan kendaraan pribadi, seseorang perlu rutin mengisi bensin dan selalu sedia uang cadangan.
Uang cadangan diperlukan untuk menanggulangi kondisi tertentu, seperti ban kempis atau bocor. Kondisi itu tentu lebih memakan banyak biaya daripada menggunakan transportasi umum yang hanya berkisar antara 5.000 – 50.000 rupiah.
Jadi, mengapa kamu perlu membatasi penggunaan kendaraan pribadi? Pembatasan penggunaan kendaraan pribadi diperlukan karena berbagai macam faktor, misalnya mengurangi polusi, kemacetan, risiko kecelakaan, serta menghemat uang. (AA)
ADVERTISEMENT