3 Contoh Tema Hari Kartini dan Tujuannya yang Bisa menjadi Referensi

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
20 April 2024 17:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh tema Hari Kartini dan tujuannya. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh tema Hari Kartini dan tujuannya. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Peringatan Hari Kartini jatuh pada setiap tanggal 21 April. Biasanya, perempuan Indonesia akan mengadakan berbagai kegiatan dengan tema perjuangan RA Kartini. Oleh karena itu, tidak heran jika banyak orang yang kerap mencari contoh tema Hari Kartini dan tujuannya.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, ada banyak sekali tema kegiatan yang bisa dilakukan untuk memperingati Hari Kartini. Tentunya tema-tema tersebut bisa disesuaikan lagi dengan bentuk kegiatan yang akan dilaksanakan.

Contoh Tema Hari Kartini dan Tujuannya sebagai Referensi

Ilustrasi contoh tema Hari Kartini dan tujuannya. Sumber: pexels.com
Dikutip dari buku Guru Menulis Spirit Literasi, Ahmad Thohir Yoga dkk (2022:152), Hari lahir Kartini, 21 April, diperingati sebagai Hari Kartini. Setiap tahunnya, selalu diselenggarakan berbagai kegiatan untuk memperingati hari kelahiran RA Kartini tersebut.
Adapun bagi yang sedang mencari contoh tema Hari Kartini dan tujuannya sebagai referensi kegiatan pada tanggal 21 April mendatang, berikut adalah beberapa di antaranya.

1. Perempuan Kuat, Perempuan yang Punya Masa Depan Bercahaya

Tema yang satu ini sangat mencerminkan kekuatan dan ketahanan perempuan dalam menghadapi berbagai tantangan sekaligus peran penting mereka dalam membangun masa depan.
ADVERTISEMENT
Dengan menggunakan tema ini, maka perempuan masa kini dapat mengapresiasi peran perempuan sebagai agen perubahan yang membawa banyak inspirasi dan inovasi di berbagai bidang.

2. Kartini Masa Kini, Perempuan di Era Teknologi

Ide tema untuk Hari Kartini yang satu ini berkaitan erat dengan perkembangan teknologi yang semakin masif. Secara umum, tema ini menyoroti peran perempuan dalam menghadapi tantangan dan juga peluang di era digital. Termasuk di dalamnya mengenai pentingnya inklusi digital dan kemampuan perempuan dalam bidang teknologi.

3. Perempuan Pemimpin demi Masa Depan yang Lebih Terarah

Fokus pada tema ini adalah peran perempuan dalam kepemimpinan. Di mana hal ini menjadi kunci untuk menciptakan arah dan tujuan yang jelas dalam membangun masa depan yang lebih baik.
Jadi, itu dia beberapa contoh tema Hari Kartini dan tujuannya yang bisa digunakan sebagai referensi. Namun, perlu digaris bawahi bahwa tema-tema tersebut masih bisa disesuaikan dengan bentuk kegiatan dan instansi yang mengadakannya, ya. Jadi, apakah tertarik menggunakan salah satu tema di atas? (Anne)
ADVERTISEMENT