Doa Hari ke-18 Puasa Ramadan: Arab, Latin, dan Terjemahannya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
28 Maret 2024 19:06 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Memasuki hari ke-18 Ramadan, umat Islam disarankan untuk mengamalkan doa hari ke-18 puasa Ramadan. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Memasuki hari ke-18 Ramadan, umat Islam disarankan untuk mengamalkan doa hari ke-18 puasa Ramadan. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Puasa Ramadan bukan hanya tentang menahan diri dari makan dan minum, tetapi juga merupakan waktu yang tepat untuk memperbanyak amal ibadah. Ada banyak amalan yang dapat dikerjakan, salah satunya adalah membaca zikir dan doa.
ADVERTISEMENT
Di bulan Ramadan, terdapat doa-doa harian yang umumnya diamalkan oleh umat Islam. Umat Muslim dapat mengamalkan doa yang berbeda setiap harinya. Lantas, bagaimana dengan bacaan doa hari ke-18 puasa Ramadan?
Doa hari ke-18 puasa Ramadan dapat dipanjatkan oleh umat Islam untuk memperoleh berkah dan rahmat pada waktu sahur. Selain itu, doa ini juga dibaca untuk meminta petunjuk kepada Allah SWT.

Doa Hari ke-18 Puasa Ramadan

Ilustrasi seseorang membaca doa hari ke-18 puasa Ramadan. Foto: Pexels.com
Dikutip dari buku Step by Step Puasa Ramadhan bagi Orang Sibuk karya Agus Arifin, berikut bacaan doa hari ke-18 puasa Ramadan yang dapat dibaca pada pagi maupun sore hari.
للَّهُمَّ نَبِّهْنِي فِيْهِ لِبَرَكَاتِ أَسْحَارِهِ وَ نَوِّرُ فِيْهِ قَلْبِي بِضِيَاءِ أَنْوَارِهِ وَ خُذْ بِكُلِّ أَعْضَانِي إِلَى اتَّبَاعِ آثَارِهِ بِنُورِكَ يَا مُنَوِّرَ قُلُوْبِ الْعَارِفِينَ
ADVERTISEMENT
(Allahumma nabbihnii fiihi li barakaati ashaarrih wa nawwiru fiihi qalbii bi diyaaii anwaarih wa khudh bi kulli a'dzaanii ilaa ittiba'i aathaarih binuurika yaa munawwira quluubil 'aarifiin.)
Terjemahan:
"Ya Allah, berilah aku peringatan di dalamnya atas berkah sahurnya, terangi hatiku di dalamnya dengan cahaya cahaya-Nya, dan bimbinglah seluruh anggotaku menuju mengikuti jejak-jejak-Nya dengan cahaya-Mu, wahai penerang hati orang-orang yang mengenal-Mu."
Dengan membaca doa ini, umat Islam memohon kepada Allah SWT agar diberikan petunjuk dan bimbingan-Nya selama bulan Ramadan. Doa ini juga berfungsi sebagai pelengkap dari ibadah puasa pada hari ke-18.

Keutamaan Membaca Doa di Bulan Ramadan

Ramadan merupakan momen yang tepat untuk umat Islam memperbanyak amal ibadah. Foto: Pexels.com
Ramadan merupakan momen yang tepat untuk umat Islam memperbanyak amal ibadah. Salah satu amalan yang sangat dianjurkan untuk dilaksanakan adalah membaca doa.
ADVERTISEMENT
Rasulullah SAW pernah menjelaskan bahwa doa orang berpuasa tidak akan ditolak oleh Allah SWT. Berikut adalah bunyi hadisnya yang dikutip dari laman Kemenag RI.
Selain itu, dalam buku Ramadan Ensiklopedis: Membahas Berbagai Persoalan di Bulan Puasa karya Prof. Dr. Abdul Pirol M.Ag, dijelaskan bahwa berdoa di bulan Ramadan juga akan dikabulkan. Sebab, Allah SWT memberikan keberkahan kepada umat-Nya untuk setiap detik bulan suci ini.
Dengan kata lain, bulan Ramadan merupakan waktu yang sangat mustajab untuk berdoa. Dalam firman-Nya, Allah juga memerintahkan manusia untuk senantiasa meminta kepada-Nya:
ADVERTISEMENT
(SAI)