Cara Cek Gojek Wrapped untuk Melihat Total Pengeluaran 1 Tahun Terakhir

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
4 Januari 2024 13:23 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Cek Gojek Wrapped 1 Tahun Terakhir. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Cara Cek Gojek Wrapped 1 Tahun Terakhir. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Gojek Wrapped sedang menjadi tren di antara para pengguna setia Gojek di media sosial. Pelanggan beramai-ramai membagikan nominal total transaksi mereka di Gojek selama satu tahun terakhir.
ADVERTISEMENT
Pengguna Gojek memang dapat melihat riwayat transaksi dalam periode tertentu. Riwayat tersebut mencakup seluruh jenis transaksi, seperti GoFood, GoSend, GoRide, GoCar, dan berbagai layanan lainnya.
Cara cek Gojek Wrapped tidak rumit. Anda juga tidak perlu menjadi member layanan tertentu untuk mengetahuinya. Selengkapnya, simak langkah-langkah berikut ini.

Cara Cek Gojek Wrapped

Cara Cek Gojek Wrapped. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT

Layanan Andalan Gojek

Layanan yang Ditawarkan Gojek. Foto: Unsplash
Jika melihat tren Gojek Wrapped di media sosial, terlihat banyak pengguna yang menghabiskan uang hingga jutaan rupiah.Itu karena Gojek memang menyediakan banyak layanan yang bisa dimaksimalkan. Berikut beberapa layanan Gojek yang sering diandalkan pengguna.

1. Go-Car

Go-Car adalah jasa angkutan Gojek dengan menggunakan mobil yang bisa mengantar Anda ke mana pun. Pengguna hanya perlu memasukkan alamat penjemputan dan tujuan. Kemudian, harga Go-Car akan ditampilkan di aplikasi Gojek sesuai kilometer yang ditempuh.

2. Go-Ride

Hampir sama seperti Go-Car, ini adalah layanan transportasi, tapi menggunakan motor. Layanan ini sangat cocok bagi Anda yang ingin bepergian seorang diri. Harganya lebih murah ketimbang Go-Car dan tentunya jauh lebih efisien.
ADVERTISEMENT

3. Go-Food

GoFood adalah layanan pesan antar makanan dengan lebih dari 75.000 restoran yang terdaftar di aplikasi Gojek. Pada layanan Go-Food, Anda bisa membeli makanan, lalu driver Gojek akan mengantarkan makanan tersebut ke alamat Anda.
Tentunya, ada biaya layanan tambahan untuk menggunakan fitur Go-Food ini. Total harga layanan akan tertera di aplikasi secara transparan.

4. Go-Send

Dengan layanan ini, Anda bisa mengirim barang ke tempat tujuan dengan aman. Anda cukup memasukkan alamat tujuan, nama penerima serta kontaknya. Anda dapat mengantarkan barang dalam satu area yang sama dengan maksimal berat 20 kg dan ukuran 70 x 50x 50 cm.
(DEL)