ACI CUP VIII 2021 : "Upaya Menggairahkan Bisnis Ikan Hias Arwana"

Muhammad Rafiq
Founder of Arowana Club Indonesia
Konten dari Pengguna
30 November 2021 20:04 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Muhammad Rafiq tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
sumber : Arowana Club Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
sumber : Arowana Club Indonesia
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
ACI CUP adalah kontes ikan Arwana Super Red (Scleropages Legendrei) tahunan yang diselenggarakan oleh Arowana Club Indonesia (ACI). Event ini bertujuan untuk mempopulerkan ikan Arwana Super yang merupakan Maskot Ikan Hias Air Tawar Indonesia keseluruh pelosok tanah air dan dunia. Ditengah lesunya ekspor ikan Arwana Super Red sehubungan dengan tertutupnya pintu impor China sejak dua tahun yang lalu, rasanya kontes yang diselenggarakan oleh ACI ini menjadi relevan bila dilihat sebagai upaya untuk memperbesar pasar lokal bisnis ikan hias dan dalam rangka mencari negara lain sebagai tujuan ekspor yang baru.
ADVERTISEMENT
ACI CUP VIII 2021 yang akan diselenggarakan di Mall Alam Sutera pada tanggal 3 sampai 5 Desember 2021 ini, di ikuti oleh 161 ekor ikan Arwana dari lima Kelas yang dilombakan. Kelas XL (Arwana Super Red ukuran 56m ke atas) jumlah peserta 29 ekor, Kelas L (Arwana Super Red ukuran 46 - 55cm) jumlah peserta 28, Kelas M (Arwana Super Red ukuran 36 - 45cm) dengan peserta sebanyak 35, Kelas S (Arwana Super Red dengan ukuran dibawah 35cm) jumlah peserta 59, dan Kelas Unik (semua jenis ikan Arwana dengan ukuran bebas) sebanyak 10 peserta. Angka ini jauh melampaui jumlah peserta kontes ikan Arwana pada tahun-tahun sebelumnya. Dalam kontes ACI CUP VII, jumlah ikan Arwana Super Red yang bertanding tercatat hanya 144 ekor saja.
ADVERTISEMENT
Tahun ini peserta datang dari berbagai kota di Indonesia dan luar negeri. Ada peserta yang tercatat berasal dari Jakarta, Bandung, Banten, Surabaya, Semarang, Jogyakarta, Bogor, Cianjur, Medan, Pontianak, Kapuas Hulu, Palembang, Lampung, bahkan dari Thailand, Jepang dan China.
Tingginya minat peserta untuk mengikuti kontes kali ini, tampaknya berkaitan dengan menariknya hadiah yang disediakan oleh Arowana Club Indonesia. Tidak tanggung-tanggung, selain Piala dan Sertifikat, hadiah lain yang disediakan oleh penyelenggara untuk pemenang adalah 1 (satu) unit mobil, 4 (empat) unit sepeda motor dan uang tunai puluhan juta rupiah.
Demi sistem penilaian yang kredibel dan obyektif, penyelenggara mendatangkan 11 (sebelas) orang Juri dari Jakarta, Pontianak, Kapuas Hulu, Surabaya, Jogyakarta dan Jepang. Mereka yang dipilih menjadi Juri adalah pecinta ikan hias Arowana Super Red yang sudah menjadi senior dan panutan dalam komunitas ikan Arwana di tanah air.
ADVERTISEMENT
Kegiatan ini akan dibuka untuk umum pada tanggal 4 Desember 2021 jam 13.00 sampai 21.00 WIB dan tanggal 5 Desember 2021 jam 10.00 - 18.00 WIB. Bagi pengunjung yang beruntung, penyelenggara menyediakan 2 ekor ikan Arwana Super Red dan 1 ekor ikan Arwana Golden sebagai doorprize.
Karena masih dalam kondisi PPKM karena pandemi Covid-19, penyelenggara kontes dan pihak Mall akan menjalankan protokol kesehatan secara ketat. Untuk bisa masuk ke dalam Mall Alam Sutera, seluruh panitia, juri, peserta dan penonton kontes harus sudah memiliki aplikasi Peduli Lindungi di handphone masing-masing, wajib mengenakan masker, memeriksakan suhu badan, menjaga jarak dan tidak berkerumun. Penonton yang masuk ke dalam arena kontes secara bersamaan, jumlahnya dibatasi hanya 50 orang saja dengan waktu 30 menit, agar bisa bergantian dengan penonton yang lain.
sumber : Arowana Club Indonesia
Semoga kegiatan ini mampu mendongkrak bisnis ikan hias Arowana Super Red, baik di dalam dan luar negeri.
ADVERTISEMENT