Koleksi ZEN Tableware x Sandra Dewi untuk Sambut Momen Natal & Tahun Baru

18 Desember 2021 13:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Koleksi ZEN Tableware x Sandra Dewi Foto: Dok. ZEN Tableware
zoom-in-whitePerbesar
Koleksi ZEN Tableware x Sandra Dewi Foto: Dok. ZEN Tableware
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) tinggal menghitung hari. Menjelang hari istimewa tersebut, apa saja yang sudah Anda persiapkan? Apakah mendekorasi rumah untuk menghadirkan suasana Natal atau bahkan sudah mempersiapkan kado untuk dibagikan kepada orang-orang tersayang?
ADVERTISEMENT
Nah, menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru, brand piranti makanan berbahan porselen dari PT. Indo Porcelain, ZEN Tableware, merilis koleksi terbaru. Koleksi yang diberi nama The Magical Story-Nutcracker Series ini merupakan hasil kolaborasi dengan model dan aktris ternama, Sandra Dewi.
“Mengulang kesuksesan dari koleksi pertama, kini kami meluncurkan koleksi terbaru yang diberi nama The Magical Story-Nutcracker Series di bulan Desember ini. Sandra Dewi yang dikenal sebagai model & artis ternama, memiliki kecintaan dalam hal mendekorasi rumah. Dari kecintaan inilah akhirnya timbul ide untuk berkolaborasi bersama untuk menghasilkan sebuah desain yang dapat mempercantik keindahan sebuah hunian,” tulis ZEN Tableware dalam siaran pers yang diterima kumparanWOMAN, pada Sabtu (18/12).
Koleksi ZEN Tableware x Sandra Dewi Foto: Dok. ZEN Tableware
Kabarnya, ide untuk membuat koleksi ini tercipta dari kecintaan dan kepedulian Sandra Dewi terhadap momen berharga bersama keluarga. Dari sanalah, kemudian tercipta ide yang ditumpahkan dalam bentuk desain yang cantik dan elegan.
ADVERTISEMENT
Dalam koleksi The Magical Story-Nutcracker Series, piranti makan berbahan porselen ini juga akan dipercantik dengan desain dari berbagai jenis hewan yang sangat lucu dan menggemaskan; seperti kelinci, rusa, beruang, dan tupai.
Tak hanya itu, piranti makanan itu juga akan diperindah dengan aksen ornamen rustic yang meriah, serta sentuhan warna emas yang menghadirkan kesan mewah dan elegan. Bukan hanya bisa menambah kehangatan saat suasana Natal, koleksi ini juga diharapkan bisa memeriahkan rumah sebagai dekorasi Natal yang unik dan up to date.

Filosofi desain koleksi The Magical Story-Nutcracker Series

Koleksi ZEN Tableware x Sandra Dewi Foto: Dok. ZEN Tableware
Di balik desainnya yang cantik dan elegan, rupanya koleksi The Magical Story-Nutcracker Series memiliki filosofi desain yang cukup mendalam. Menurut ZEN Tableware, filosofi desain dari koleksi ini adalah menciptakan suatu karya yang menggemaskan dan timeless (abadi).
ADVERTISEMENT
Koleksi The Magical Story-Nutcracker Series sendiri terinspirasi dari buku cerita klasik The Nutcracker yang timeless. Dari kisah buku klasik itulah, ZEN Tableware menuturkan bahwa seseorang yang akan dicintai bukan hanya karena keanggunannya, tapi juga karena wonderful spirit yang ada di dalam diri seseorang itu.
Koleksi ZEN Tableware x Sandra Dewi Foto: Dok. ZEN Tableware
“ZEN Tableware percaya bahwa hadiah adalah jalan menuju hati seseorang. Koleksi khusus ini akan membantu Anda menyampaikan ketulusan hati dengan cara yang paling berharga dan artistik,” pungkas ZEN Tableware.
Bagaimana Ladies, tertarik membeli piranti makan hasil kolaborasi ZEN Tableware dan Sandra Dewi untuk dijadikan hadiah atau dekorasi rumah? Jika iya, kamu sudah bisa membeli koleksi itu secara online dan offline dengan harga mulai dari Rp 145 ribuan. Adapun koleksi itu terdiri dari mug, piring makan, hingga mangkuk.
ADVERTISEMENT