Sambut HUT RI ke-72, JW Marriott Sajikan Hidangan dari 7 Chef Berbeda

3 Agustus 2017 11:08 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
zoom-in-whitePerbesar
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Agustus menjadi bulan yang sangat istimewa bagi seluruh rakyat Indonesia. Ya, tepat di tanggal 17 Agustus nanti, kita semua akan merayakan ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72.
ADVERTISEMENT
Biasanya, masyarakat Indonesia akan memperingati Kemerdekaan RI dengan berbagai macam perlombaan, mulai dari panjat pinang hingga balap karung. Jangan lupakan juga lomba memasak tumpeng khas Indonesia yang selalu hadir menyemarakkan peringatan ini.
Seolah tak mau ketinggalan dengan euforia 17-an, Marriott Internasional turut mempersembahkan "Indonesia Culinary Journey 2017". Acara yang telah digelar untuk yang kedua kalinya ini akan menyajikan makanan khas Indonesia dari 7 Chef yang berasal dari 7 hotel Marriott Internasional. Ketujuh hotel tersebut adalah JW Marriott Hotel Jakarta, The Mayflower Executive Apartements Jakarta, The Westin Jakarta, Keraton at the Plaza, Le Meridien Jakarta, The Hermitage, dan Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel.
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
zoom-in-whitePerbesar
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
Dengan tema keragaman kuliner Indonesia, setiap hotel telah menyiapkan hidangan otentik khas Indonesia terbaik yang mewakili hotel masing-masing. "Hidangan yang nantinya akan kami sajikan di 7 hotel Marriott Internasional itu terpilih dengan seleksi ketat melalui kompetisi koki internal yang diadakan di setiap hotel yang berpartisipasi. Selain rasanya, ada cerita unik dan otentik dibalik setiap hidangan yang mempengaruhi keputusan juri," ujar Adeza Hamzah, Cluster Director of Marketing Communication JW Marriot Hotel Jakarta, dalam konferensi pers Indonesia Culinary Journey 2017, di JW Marriott Hotel Jakarta, Rabu (2/8).
ADVERTISEMENT
Salah satu sajian khas Indonesia yang nantinya akan disajikan adalah Nasi Tutug Oncom dengan Gepuk Sambal Kecombrang, karya dari Chef Ridwan Maulana yang berasal dari JW Marriott Hotel Jakarta.
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
zoom-in-whitePerbesar
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
Nasi tutug oncom yang merupakan kombinasi antara nasi dan oncom yang dipanggang di dalam daun pisang, disajikan dengan gepuk yang telah direbus selama satu hari penuh. Rasa gurih dan manis langsung menyatu menghadirkan cita rasa khas Nusantara.
Tak lupa sambal kecombrang yang kaya akan rempah Indonesia melengkapi sajian ini. Sambal dengan sensasi pedas gurih yang berasal dari kecombrang langsung menyambut begitu masuk mulut. Sambal ini juga yang memikat hati para juri yang terdiri dari Kritikus Kuliner Senior Odilia Winneke, Koki Selebriti Chef Ragil, dan Executive Chef Hotel JW Marriott Jakarta Gyula Harangi.
ADVERTISEMENT
"Nasi oncom memang khas Jawa Barat. Yang unik sambalnya luar biasa sedap, oncomnya juga masih menggunakan bumbu asli," ujar Odilia.
Sementara itu Chef Ridwan mengungkapkan jika menu nasi tutug oncom dengan gepuk sambal kecombrang ini terinspirasi dari almarhumah sang ibu. "Saya buat ini untuk mengenang ibu saya yang sering bikin gepuk. Untuk sambal, kebanyakan kita tahunya sambal terasi, tapi di sini saya ingin kombinasi dengan kecombrang," tuturnya.
Selain itu, ada juga Kluwek Semur Daging Sapi yang disajikan oleh Chef Syaifulloh dari Le Meridien Hotel Jakarta. Tak seperti semur kebanyakan, di sini Chef Syaifulloh menggunakan kluwek yang biasanya terdapat dari rawon.
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
zoom-in-whitePerbesar
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
Rasa manis yang biasanya mendominasi dalam semur pada umumnya justru tidak ditemukan di semur ini. Gurih, empuk, dan sedikit asam yang berasal dari kluwek menjadi sebuah perpaduan rasa yang selaras dan nikmat.
ADVERTISEMENT
Beberapa hidangan Nusantara lainnya yang juga akan disajikan antara lain Nasi Goreng Kambing karya dari Chef Nurrohman yang berasal dari The Mayflower Executive Apartements, Nasi Ulam Komplit karya Chef Kevin Saputra dari The Westin. Kemudian Tuna Asap Saus Mangut karya Chef Chandra Sudirgo dari Keraton at the Plaza, Taste of Indonesia karya Chef Eka Arti Setiadi dari The Hermitage, dan Ikan Pecak Betawi karya Chef Sahrul Anwar dari Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel.
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
zoom-in-whitePerbesar
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
zoom-in-whitePerbesar
JW Marriott Hadirkan Makanan Khas Indonesia (Foto: Dok. JW Marriot)
Jika kamu tertarik untuk mencicipi berbagai menu Indonesia dari 7 Chef ini, sepertinya kamu harus sedikit bersabar. Sebab, acara Indonesia Culinary Journey 2017 sendiri baru akan dimulai dari tanggal 10-20 Agustus 2017 mendatang.
Nantinya menu spesial dari 7 Chef ini akan tersedia untuk makan malam di Sailendra Restaurant, Hotel JW Marriott Jakarta, dan dimulai dengan harga Rp 338.000++ per orang.
ADVERTISEMENT