Resmi: Olimpiade Tokyo Akan Bergulir pada 23 Juli-8 Agustus 2021

30 Maret 2020 19:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bendera Olimpiade di kantor pusat IOC, Swiss.  Foto: REUTERS/Denis Balibouse
zoom-in-whitePerbesar
Bendera Olimpiade di kantor pusat IOC, Swiss. Foto: REUTERS/Denis Balibouse
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Komite Olimpiade Internasional (IOC) dan Panitia Penyelengara Olimpiade Tokyo mengumumkan jadwal baru untuk multiajang yang ditunda ke 2021. Sesuai dengan yang pernah disampaikan IOC, mereka akan berusaha menggelarnya pada musim panas.
ADVERTISEMENT
Setelah melakukan pembahasan lewat sambungan telpon, Senin (30/3/2020), ICO mengumumkan jadwal baru Olimpiade Tokyo dimulai pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021. Durasi gelaran sama dengan jadwal yang sebelumnya sudah ditetapkan: 17 hari.
Olimpiade Tokyo awalnya direncakan bergulir pada 2020 dengan mengambil waktu pada 24 Juli hingga 9 Agustus. Namun, pekan lalu IOC dan pemerintah Jepang sepakat untuk menunda Olimpiade Tokyo karena wabah virus corona.
Sebelumnya, laporan media Jepang, Asahi TV, Panitia Penyelenggara Olimpiade Tokyo dikabarkan sudah mencapai kesepakatan untuk melangsungkan upacara pembukaan pada 23 Juli 2021.
Adapun, munculnya jadwal baru Olimpiade Tokyo berpotensi menganggu jalannya beberapa ajang internasional tahun depan. Ambil contoh jadwal Kejuaraan Dunia Renang 2021 pada 16 Juli-1 Agustus dan Kejuaraan Dunia Atletik (6-15 Agustus).
Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe, dengan latar belakang Olimpiade Tokyo 2020. Foto: REUTERS/Yuya Shino
Untungnya, Ketua Federasi Atletik Dunia, Sebastian Coe, sudah memberi sinyal akan mengalah demi Olimpiade Tokyo dengan mengganti waktu pelaksanaan Kejuaraan Dunia Atletik hingga membuka opsi menunda sampai 2022.
ADVERTISEMENT
"Kami sudah berdiskusi dengan panitia Kejuaraan Dunia tentang pengalihan tanggal dan membahas kemungkinan memindahkannya ke 2022 untuk mengakomodasi kebutuhan Olimpiade," kata Coe seperti dilansir Sky Sports.