Marc Marquez Siap Bersenang-senang di MotoGP Virtual Race

29 Maret 2020 19:32 WIB

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Pembalap MotoGP Repsol Honda 2020, Marc Marquez berbicara di acara Repsol Lubricant Show. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Pembalap MotoGP Repsol Honda 2020, Marc Marquez berbicara di acara Repsol Lubricant Show. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT

Gelaran MotoGP 2020 memang mengalami penundaan. Namun, para pebalap MotoGP nyatanya masih memiliki aktivitas lain yang bisa mereka lakukan, seperti mengikuti ajang MotoGP Virtual Race. Marc Marquez adalah salah satu pesertanya.

ADVERTISEMENT

Marquez bersama dengan saudaranya, Alex, jadi dua di antara 10 kontestan yang akan turut serta dalam ajang MotoGP Virtual Race yang berlangsung selama enam lap. Ajang ini dihelat di Mugello, Minggu (29/3/2020) waktu setempat.

Ajang ini sendiri digelar untuk mengisi kekosongan agenda balap, menyusul merebaknya wabah virus corona di seluruh dunia. Gelaran MotoGP 2020 pun harus mengalami penundaan, setidaknya hingga 17 Mei 2020 mendatang.

Sebagai salah satu peserta, Marquez mengaku siap untuk bersaing dengan para pebalap lain. Ia menekankan akan siap bersenang-senang, laiknya ketika ia menggeber motornya di sirkuit MotoGP nyata.

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez. Foto: JOSE JORDAN / STR / AFP

"Di manapun saya membalap, saya tentu selalu ingin menang! Dengan balapan yang hanya enam lap saja, saya kira saya bisa langsung menggeber motor saya begitu balapan dimulai. Saya siap bersenang-senang," ujar Marc Marquez dilansir Crash.

ADVERTISEMENT

Di sisi lain, Alex memang mengaku bisa bermain MotoGP secara virtual. Namun, ia juga tidak tahu level dari para pebalap lain. Setidaknya, ia sudah tidak asing dengan balapan virtual ini.

"Mari kita lihat jalannya balapan nanti. Mugello adalah sirkuit yang menyenangkan, terutama di Turn 1, kamu bisa membuat beberapa gerakan mengejutkan di sana," ujar Alex.

Meski begitu, lebih jauh, Marquez menyebut bahwa balapan virtual ini digelar untuk menghibur para fans MotoGP. Ia juga berharap, balapan ini akan menghadirkan kesenangan bagi fans serta orang-orang yang menyukai MotoGP.

"Semuanya sedang berada dalam masa sulit sekarang, jadi, senang rasanya bisa berbagi kebahagiaan dan kesenangan dengan para fans," ujar Marquez.

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Pembalap MotoGP Repsol Honda 2020, Marc Marquez (kiri) dan Alex Marquez di acara Repsol Lubricant Show di Shangrila Hotel, Jakarta, Rabu (5/3/2020). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

"Ya, kami melakukan ini untuk semua orang yang menyukai MotoGP. Terima kasih juga bagi para pebalap lain yang mau turut serta dalam balapan virtual ini," lanjut Marc Marquez.

ADVERTISEMENT

Berikut adalah daftar 10 pebalap yang ikut MotoGP Virtual Race di Mugello:

Repsol Honda Team: Marc Marquez, Alex Marquez

Monster Energy Yamaha MotoGP: Maverick Vinales

Aprilia Racing Team Gresini: Aleix Espargaro

Team Suzuki Ecstar: Alex Rins, Joan Mir

Petronas Yamaha SRT: Fabio Quartararo

Red Bull KTM Tech 3: Iker Lecuona, Miguel Oliveira

Pramac Racing: Francesco Bagnaia

***

kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!