Waspada Hujan Lebat di Indonesia Selama Lima Hari ke Depan

20 November 2017 17:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi hujan (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi hujan (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan adanya potensi hujan lebat yang disertai petir dan angin kencang di sejumlah wilayah Indonesia selama lima hari ke depan.
ADVERTISEMENT
Wilayah-wilayah yang punya potensi akan terjadi hujan lebat pada tanggal 20 hingga 24 November 2017 itu adalah Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, dan Bangka Belitung.
Tak cuma di Sumatera, selama lima hari ke depan hujan lebat juga berpotensi turun di Pulau Jawa yang meliputi wilayah pesisir selatan Jawa Barat dan Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Jawa Timur.
Sementara di sebelah timur Jawa, hujan lebat juga berpotensi turun di Bali dan Nusa Tenggara Barat
Untuk Pulau Kalimantan, potensi hujan lebat selama lima hari ke depan ada di wilayah Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah bagian selatan, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Selatan.
Di sebelah timur Indonesia, sebagian besar wilayah Sulawesi, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat dan Papua juga berpotensi turun hujan lebat yang disertai petir dan angin kencang tersebut.
ADVERTISEMENT
“Masyarakat diimbau agar tetap waspada dan berhati-hati terhadap dampak yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, pohon tumbang dan jalan licin,” tutur Deputi Bidang Meteorologi BMKG R. Mulyono Rahadi Prabowo, dalam pernyataan tertulis yang diterima kumparan, Senin (20/11).
Banjir akibat tingginya curah hujan (Foto: Antara/Syifa Yulinnas)
zoom-in-whitePerbesar
Banjir akibat tingginya curah hujan (Foto: Antara/Syifa Yulinnas)
Kabag Humas BMKG Hary Tirto Djatmiko menjelaskan, potensi hujan juga ada di wilayah DKI Jakarta. Hanya saja, potensinya tidak sebesar di wilayah-wilayah yang telah disebutkan di atas.
“Kalaupun terjadi hujan (di DKI Jakarta) lebih didominasi ringan sedang,” terang Hary ketika dihubungi kumparan, Senin (20/11).
Hary menambahkan, hujan yang akan terjadi di DKI Jakarta selama beberapa hari ke depan hanya akan bersifat lokal dan turun di titik-titik tertentu.
ADVERTISEMENT