Perampokan Alfamart di Jakut: Gagal Bobol Brankas, Gasak Rokok dan Uang Pegawai

9 Desember 2022 13:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Perampokan Foto: Andina Dwi Utari/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Perampokan Foto: Andina Dwi Utari/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Aksi perampokan terjadi di salah satu gerai Alfamart di Jalan Sunter Kirana Blok RT 04/10, Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Selasa (6/12).
ADVERTISEMENT
Tak hanya menggasak uang penjualan senilai Rp 7 juta, pelaku juga merampas uang dan ponsel milik salah satu karyawan bernama Alfina Damayanti (22).
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan, aksi perampokan bermula saat korban hendak membuka toko pada pagi hari pukul 06.00 WIB. Lalu tiba-tiba datang seorang laki-laki tak dikenal hendak menumpang toilet.
Korban yang tak menaruh rasa curiga lantas mengizinkan laki-laki tersebut. Namun, begitu laki-laki itu keluar dari toilet, pelaku langsung menodongkan pisau dan meminta kunci brankas.
"Korban mengatakan tidak memegang kunci tersebut, karena hanya kasir, lalu pelaku mengambil tas milik korban berisi HP Vivo Y21a metalik blue, uang Rp 2,5 juta lalu pelaku mengikat tangan korban dan kaki korban dengan menggunakan lakban bening, mulut korban juga di lakban," kata Zulpan dalam keterangannya, Jumat (9/12).
ADVERTISEMENT
Tak berhenti di situ, pelaku juga menggasak banyak rokok dagangan berbagai merek dengan total nilai Rp 2,1 juta. Akibat perampokan tersebut, minimarket itu mengalami kerugian sebanyak Rp 7.088.223.
Zulpan mengatakan kasus ini telah dilaporkan ke Polda Metro Jaya pada Rabu (7/12) dan polisi saat ini masih memburu pelaku.