Lagi, Warga di Kalbar Ditemukan Tewas Saat Membakar Lahan

21 Agustus 2018 18:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi memberi garis kuning tempat warga Suntang yang tewas terbakar saat membakar hutan. (Foto: Dok Polda Kalbar)
zoom-in-whitePerbesar
Polisi memberi garis kuning tempat warga Suntang yang tewas terbakar saat membakar hutan. (Foto: Dok Polda Kalbar)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kebakaran hutan di Kalimantan Barat kembali merenggut nyawa. Kali ini seorang warga di Kabupaten Sintang ditemukan di lahan sudah habis terbakar. Korban bernama Ensungga (69) warga Dusun Enceruan Hilir Desa Senangan Jaya Kecamatan Ketungau Tengah, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat.
ADVERTISEMENT
Menurut Kapolda Kalimantan Barat Irjen Didi Haryono, korban terbakar saat hendak memadamkan api di kebun miliknya. Kebun tersebut sengaka dibakar oleh korban sebagai cara untuk membuka lahan.
"Pada hari Minggu 19 agustus 2018 sekitar pukul 11.00 WIB, korban pamit berangkat ke kebun milik korban untuk memadamkan api yang belum padam. Kebun dibakar sendiri sebelumnya oleh korban," kata Didi dalam keterangannya Selasa (21/8).
Polisi memberi garis kuning tempat warga Suntang yang tewas terbakar saat membakar hutan. (Foto: Dok Polda Kalbar)
zoom-in-whitePerbesar
Polisi memberi garis kuning tempat warga Suntang yang tewas terbakar saat membakar hutan. (Foto: Dok Polda Kalbar)
Lama tak kunjung dartang hingga sore hari ke rumah, keluarga korban merasa cemas. Kemudian masyarakat sekitar melakukan pencarian terhadap korban.
"Hingga pada hari Senin 20 Agustus 2018 sekitar pukul 05.00 WIB korban ditemukan di kebun miliknya dalam keadaan meninggal dunia dengan kondisi sekujur tubuh hangus terbakar. Diduga korban terjebak kebakaran di kebun miliknya kemudian korban dievakuasi dari tempat kejadian," jelas Didi.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, kejadian serupa terjadi juga di Kabupaten Sambas. Korban berinisial J membakar hutan untuk membuka lahan miliknya. J kemudian ditemukan tewas di kebunnya yang terbakar akibat sesak nafas dari asap kebun yang terbakar.
Polisi memberi garis kuning tempat warga Suntang yang tewas terbakar saat membakar hutan. (Foto: Dok Polda Kalbar)
zoom-in-whitePerbesar
Polisi memberi garis kuning tempat warga Suntang yang tewas terbakar saat membakar hutan. (Foto: Dok Polda Kalbar)