Klaim Menang, Prabowo dan Pendukung Sujud Syukur

17 April 2019 20:47 WIB
comment
86
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto melakukan sujud syukur di Rumah Kertanegara. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto melakukan sujud syukur di Rumah Kertanegara. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto masih meyakini ia memenangi Pilpres 2019. Meski, dari berbagai lembaga survei ia kalah.
ADVERTISEMENT
"Perjuangan kita tidak sia-sia, kita sudah menang kita tidak bayar uang saksi-saksi kita, tapi kebenaran yang benar. Kita percaya dan yakin Tuhan Maha Besar selalu membela yang benar," kata Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (17/4).
Setelah itu, Prabowo kemudian memekikkan takbir sebanyak tiga kali. Setelahnya ia kemudian mengajak para pendukungnya untuk sujud syukur.
"Sebagai Muslim saya menutup briefing saya dengan mengumandangkan takbir. Allahuakbar, allahuakbar, allahuakbar," ujar Prabowo yang diikuti pendukungnya.
Tak lama kemudian, ia sujud syukur bersama sejumlah pendukungnya. Sebelumnya, ia sempat menanyakan arah kiblat ke guru spiritualnya, Ustaz Sambo.
"Kiblat ke arah mana?" tanya Prabowo.
Sebelumnya, dalam pidatonya ini, Prabowo juga mengklaim telah menang 62 persen. Untuk itu ia mengucapkan terima kasih kepada relawan dan partai pendukung.
ADVERTISEMENT
Ini merupakan pidato kedua Prabowo hari ini usai disebut kalah dalam quick count lembaga survei. Dalam dua kesempatan pidato tersebut, Sandiaga Uno tidak ikut mendampingi Prabowo.