Kisah Cincin UAS dan Derry Dilelang Laku Rp 30 Juta, untuk Donasi Palestina

3 September 2020 20:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
UAS menunjukkan cincin miliknya yang dilelang Foto: Instagram/@ustadzabdulsomadofficial
zoom-in-whitePerbesar
UAS menunjukkan cincin miliknya yang dilelang Foto: Instagram/@ustadzabdulsomadofficial
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Viral unggahan Instagram akun milik Ustaz Abdul Somad (UAS) yang memperlihatkan cincin bertuliskan muslim united. Cincin tersebut tersematkan di jari UAS dan Derry Sulaiman.
ADVERTISEMENT
"Cincin Muslim United. Batu Lazuardi Ukiran perak made in turki. Terjual Rp. 30 juta untuk solidaritas kemanusiaan Palestina," tulis UAS di kolom caption Instagram.
Derry membenarkan jika kedua cincin tersebut dilelang dan laku Rp 30 juta. Cincin milik UAS laku Rp 20 juta, sementara miliknya terjual Rp 10 Juta.
"Pembeli jemaah biasa. Satu orang dari Bandung dan satu orang ibu-ibu," ujar Derry kepada kumparan, Kamis (3/9).
Selain cincin, UAS dan Derry juga melakukan pelelangan dua lukisan. Masing-masing laku Rp 110 juta dan Rp 1o0 juta.
Cincin milik UAS yang dilelang Foto: Instagram/@ustadzabdulsomadofficial
"Lukisan saya dua biji, minta tolong UAS untuk mulai kan satu kalimat. Lukisan pertama beliau tulis bismillah. Saya selesaikan dengan Arrahman Arrahim, terjual Rp 110 juta," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, lukisan satunya adalah lukisan dengan abstrak bertuliskan muslim united. Lukisan itu dibeli oleh seorang pengusaha asal Yogyakarta.
Derry menegaskan, hasil dari lelang itu untuk Palestina dan kepentingan amal dakwa.
"100 persen keuntungan didonasikan Palestina dan kegiatan muslim united dakwah," tegasnya.
***
Saksikan video menarik di bawah ini.