Jokowi Bagikan Bansos ke Pedagang Pasar Sila, NTB

29 Desember 2022 11:07 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial untuk padagang di Pasar Nila, Nusa Tenggara Barat. Foto: Dok. Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial untuk padagang di Pasar Nila, Nusa Tenggara Barat. Foto: Dok. Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden Jokowi menggelar kunjungan kerja (kunker) di Nusa Tenggara Barat (NTB). Dalam kunjungannya tersebut Jokowi didampingi oleh istrinya, Iriana Jokowi.
ADVERTISEMENT
Sebelum memulai hari kedua kunkernya, Kamis (29/12), Jokowi terlebih dahulu meninjau aktivitas pedagang di Pasar Sila, Kabupaten Bima. Rombongan tiba di lokasi sekitar pukul 08.20 WITA, dan langsung berinteraksi dengan para pedagang, serta membagikan bantuan modal kerja (BMK) kepada pedagang kaki lima dan bantuan tunai langsung (BTL) kepada pedagang Pasar Sila.
"Katanya [Pak Presiden, bantuan sejumlah] Rp1,2 juta ini dipergunakan sebaik mungkin untuk tambahan modal usaha," kata salah satu pedagang Pasar Sila, Nurinayah.
Sementara itu, warga Bima lain yang hadir di Pasar Sila, Leni, berharap Jokowi bisa mengunjungi Kabupaten Bima kembali. Ia juga berharap agar pemerintah bisa lebih memperhatikan masalah pertanian di Bima.
Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial untuk padagang di Pasar Nila, Nusa Tenggara Barat. Foto: Dok. Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
"Harapannya sebagai rakyat Bima, agar Bima bisa dilihat sama Pak Jokowi. Masyarakat Bima butuh [diperhatikan] masalah jagung, naikkan harga jagung. Harga petaninya harus dinaikkan," ucap Leni.
ADVERTISEMENT
Dalam kunjungan tersebut, selain didampingi Iriana, Jokowi juga membawa Menteri Sekretaris Negara, Pratikno; Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono; Gubernur NTB, Zulkieflimansyah; dan Bupati Bima, Indah Dhamayanti Putri.
Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial untuk padagang di Pasar Nila, Nusa Tenggara Barat. Foto: Dok. Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial untuk padagang di Pasar Nila, Nusa Tenggara Barat. Foto: Dok. Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial untuk padagang di Pasar Nila, Nusa Tenggara Barat. Foto: Dok. Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial untuk padagang di Pasar Nila, Nusa Tenggara Barat. Foto: Dok. Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden