Foto: Siswa Berlatih Sigap Bencana Gempa dan Tsunami di Bali

24 Mei 2022 13:09 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sejumlah siswa berlari menuju bangunan tinggi saat latihan kesiapsiagaan bencana gempa dan tsunami di SD Negeri 2 Tanjung Benoa, Badung, Bali, Selasa (24/5/2022).
ADVERTISEMENT
Latihan tersebut merupakan agenda yang diselenggarakan oleh United Nations Development Programme (UNDP) dan BNPB sebagai bagian dari World Reconstruction Conference kelima (WRC5) saat Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) 2022 di Bali.
Kegiatan melibatkan sekitar 200 siswa dan 43 guru. Rute evakuasi sendiri meliputi sekolah di SD Negeri 2 Tanjung Benoa menuju tempat berlindung di Ion Hotel Benoa yang berjarak sekitar 450 m.
Latihan ini bertujuan untuk menyiapkan para siswa untuk merespons sistem peringatan dini kedaruratan.
Sejumlah siswa melindungi diri saat latihan kesiapsiagaan bencana gempa dan tsunami di SD Negeri 2 Tanjung Benoa, Badung, Bali, Selasa (24/5/2022). Foto: Fikri Yusuf/ANTARA FOTO